Rutin Minum Air Kelapa saat Perut Kosong Bikin Langsung dan Kulit Sehat

Eko Isdiyanto Kamis, 11 Juni 2020 | 21:00 WIB
Iseng Konsumsi Air Kelapa Selama 7 Hari Berturut-turut, Perempuan Ini Terkejut Hingga Ketagihan Saat Rasakan Perubahan Drastis pada Tubuhnya (Grid Network)

BolaStylo.com - Kelapa menjadi salah satu jenis buah dengan manfaat yang luar biasa, bahkan bisa didapatkan mulai dari daun, buah hingga pohonnya.

Mudah dicari dan harganya terbilang ekonomis menjadikan kelapa menjadi salah satu jenis buah berbiji primadona.

Tak sedikit orang yang mencari khasiat dari kelapa, karena manfaat yang dimiliki sangat baik untuk tubuh.

Salah satunya didapat dari airnya, banyak manfaat kesehatan yang baik untuk tubuh dari air kelapa ini.

Terdapat banyak manfaat kesehatan yang bisa didapatkan tubuh ketika minum air kelapa dalam keadaan perut kosong.

Baca Juga: Pensiun Ketiga Kalinya, Conor McGregor Disebut Hanya Berpura-pura

Mulai dari membantu menurunkan berat badan hingga menjaga tubuh dari dehidrasi.

Buah kelapa juga sangat terkenal sebagai salah satu bahan alami yang mampu mengeluarkan racun dalam tubuh.

Dilansir BolaStylo.com dari Nakita.grid.id, berikut beberapa manfaat air kelapa jika dikonsumsi saat perut kosong.

1. Mengatur Berat Badan

Air kelapa hampir tidak mengandung lemak, baik dikonsumsi dalam jumlah yang banyak tanpa rasa takut berat badan akan naik.

Baca Juga: Dijauhi Karena Pahit, Pare Punya Khasiat Menakjubkan untuk Tubuh

Selain itu, air kelapa juga bisa menekan nafsu makan berlebih yang dirasakan oleh seseorang.

Sehingga, ini membantu seseorang untuk bisa mendapatkan bentuk tubuh yang lebih baik atau ideal bahkan langsing.

2. Kaya Nutrisi

Perlu diketahui bahwa air kelapa mengandung banyak gizi dan tentunya sangat baik untuk tubuh.

Air kelapa mengandung lima elektrolit esensial yang terdapat di dalam tubuh manusia.

Baca Juga: 6 Manfaat Luar Biasa Jus Seledri Jika Rutin Dikonsumsi Setiap Pagi

Termasuk di antaranya kalsium, magnesium, fosfor, kalium hingga sodium.

3. Mencegah Dehidrasi

Bagi seseorang yang kerap berolahraga dan sering mengeluarkan keringat dalam jumlah banyak tentu akan kehilangan cairan mineral.

Ditambah dengan kondisi terlalu lama terkena sinar matahai, kandungan 294 mg potasoum dan 5 mg gula alami per gelas dari air kelapa bisa sebagai obat.

Selain itu, fungsinya juga lebih efektif dalam menjaga tubuh dari dehidrasi ketimbang minuman energi lainnya.

Baca Juga: Diusir dari Liverpool, Pemain Ini Bersikeras Akan Bertahan Musim Depan

4. Menjaga Kulit

Membuat kulit bersinar seketika juga bisa dilakukan hanya dengan mengonsumsi air kelapa.

Bahkan, air kelapa bisa digunakan sebagai pelembab alami sekaligus membuat jerawat berkurang.

Kandungan yang terdapat di dalam air kelapa salah satunya adalah sitokinis yang berfungsi sebagai agen anti-penuaan yang sangat baik.

5. Mengeluarkan Racun di Tubuh

Baca Juga: Masih Sekuat Sang Juara Bertahan, Ayah Khabib Nurmagomedov Pulih Cepat

Sudah bukan rahasia umum jika air kelapa memang direkomendasikan sebagai obat untuk berbagai penyakit.

Seperti gangguan pencernaan, diare hingga sakit kepala, hal ini tak lepas dari banyak kandungan yang terdapat didalamnya.

Kandungan nutrisi tinggi seperti vitamin K, elektrolit, kalium, natrium hingga vitamin C mampu berfungsi untuk mengeluarkan racun di dalam tubuh.

Air kelapa mampu masuk ke organ tubuh dan mengeluarkan racun lewat urin.

Baca Juga: Ketahui 5 Manfaat Luar Biasa Biji Ketumbar untuk Kesehatan Tubuh





Source : nakita.grid.id
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan