PSSI Berharap Timnas U-19 Indonesia Tak Tampil Memalukan di Piala Dunia

Aziz Gancar Widyamukti Jumat, 12 Juni 2020 | 13:36 WIB
Pemain muda PSIS Semarang yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan oleh Timnas U-19. ()

BolaStylo.com - PSSI memiliki pesan khusus kepada Shin Tae-yong dan timnas U-19 Indonesia yang akan tampil di Piala Dunia U-20 2021.

Timnas U-19 Indonesia saat ini telah menjalani pemusatan latihan secara virtual sejak 14 Mei 2020.

Pemusatan latihan ini merupakan rangkaian dari eprsiapan timnas U-19 Indonesia sebelum beraksi di Piala Asia U-19 2020.

Timnas U-19 Indonesia rencananya bakal bertanding dalam ajang yang digelar di Uzbekistan itu pada Oktober mendatang.

Baca Juga: Media Asing Sebut 2 Pilar Timnas U-22 Indonesia Layak Main di Jepang, Siapa Saja?

Turnamen ini merupakan event resmi pertama Shin Tae-yong untuk memimpin timnas U-19 Indonesia.

Selain mendampingi timnas U-19 Indonesia di Piala Asia U-19 2020, Shin Tae-yong juga bakal bertugas di Piala Dunia U-20 2021.

Sebelum melaksanakan tugasnya, pelatih asal Korea Selatan itu mendapat pesan khusus dari PSSI.

Baca Juga: TC Timnas U-19 Indonesia Diikuti 44 Pemain, Indra Sjafri Beri Kritik

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, berharap Shin Tae-yong bisa mempersiapkan skuad Garuda Nusantara dengan baik.

Dia juga berharap Shin Tae-yong bisa segera datang ke Indonesia.

Hal itu disampaikan Iriawan saat melakukan rapat virtual dengan Shin Tae-yong pada Kamis (11/6/2020).

Baca Juga: Lawan Tim Korsel, Performa Timnas U-19 Indonesia Bikin Shin Tae-yong Terkejut

“Kami tadi ingin agar pelatih Shin Tae-yong harus terus berkomunikasi dengan Direktur Teknik PSSI (Indra Sjafri) terkait program timnas,” kata Mochamad Iriawan dilansir BolaStylo.com dari laman PSSI.

“PSSI juga ingin agar pemusatan latihan timnas digelar di Indonesia, meski digelar di Tanah Air kami harap para pemain harus fokus dan bekerja keras,” ujarnya.

Sehingga, nantinya timnas U-19 Indonesia bisa mencapai prestasi maksimal dan bisa mengangkat martabat bangsa di Piala Dunia U-20 2021.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan

“Sepak bola adalah cara untuk mengangkat harkat martabat bangsa."

"Kami siap melaksanakan arahan Presiden Jokowi bahwa prestasi timnas Indonesia harus ‘bunyi’ saat jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021,” jelas pria yang akrab disapa ‘Iwan Bule’ itu.

Sementara itu, Indra Sjafri selaku Direktur Teknis PSSI menambahkan bahwa saat ini pihaknya sedang menyusun regulasi kompetisi lanjutan Liga 1 dan Liga 2 2020 agar setiap klub wajib memainkan pemain usia 20 tahun.

Baca Juga: Wejangan I Made Wirawan untuk Kiper Persib yang Dipanggil Shin Tae-yong

"Hari ini saya bersama Plt Sekjen PSSI dan Wasekjen PSSI (Maaike Ira) bertemu Sesmenpora (Gatot S Dewa Broto) untuk berkoordinasi dan update persiapan timnas Indonesia dan tuan rumah Piala Dunia U-20,” kata Indra Sjafri.

“Ada beberapa permintaan dari PSSI yang kami sampaikan kepada Kemenpora, semoga dapat terwujud dan bermanfaat untuk timnas Indonesia serta PSSI,” tuturnya.



Source : PSSI
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan