BolaStylo.com - Kapten Chelsea, Cesar Azpilicueta sambut kehadiran Timo Werner di Stamford Bridge dengan beragam pujian untuk sang pemain.
Keputusan Chelsea merekrut penyerang RB Leipzig, Timo Werner turut menyorot perhatian kapten klub, Cesar Azpilicueta.
Cesar Azpilicueta pun memuji langkah Chelsea merekrut Timo Werner dan menyebut sang pemain sebagai penyerang sarat akan pengalaman.
Kehadiran salah satu juru gedor Bundesliga di Stamford Bridge resmi dirilis pihak klub pada Kamis (118/6/2020) waktu setempat.
The Blues secara resmi menyelesaikan kepindahan sang pemain dengan mahar senilai 47,5 juta poundsterling atau 53 juta euro.
Baca Juga: Konsumsi Gula Berlebihan Ternyata Picu Kanker, Begini Penjelasannya
Kabar ini sekaligus mematahkan rumor transfer Werner yang sebelumnya digadang-gadang bergabung dengan Liverpool.
Bahkan, rumor menyebutkan bahwa Werner dan pelatih The Reds, Juergen Klopp sudah saling berkomunikasi mengenai transfer tersebut.
Terlepas dari itu, Cesar Azpilicueta punya basa-basi untuk menyambut kehadiran Timo Werner di klub yang dibelanya.
Dilansir BolaStylo.com dari Sky Sports, Azpilicueta menyebut Werner sebagai pemain luar biasa yang banyak pengalaman hebat di Bundesliga.
Baca Juga: Kalimat Menyentuh Ronaldo untu Putranya yang Injak Usia 10 Tahun
Menurut pemain asal Spanyol ini, Chelsea mendapat keuntungan di Liga Champions dengan kehadiran sang pemain.
"Dia penyerang yang luar biasa dengan pengalaman hebat di Bundesliga lewat torehan banyak gol," ucap Azpilicueta.
"Werner punya pengalaman bagus di Liga Champions dan timnas Jerman di ajang internasional," imbuhnya.
Lebih lanjut, menurutnya sudah menjadi kewajiban para pemain Chelsea yang lain untuk membantu Werner menemukan performa terbaik di Liga Inggris.
Baca Juga: Bicara Soal Urusan Ranjang, Dani Alves Bilang Durasi Tak Terlalu Penting
Azpilicueta pun yakin Chelsea bisa menjadi salah satu pesaing top dalam perebutan gelar Liga Inggris musim depan.
"Kami tahu, kami harus membantunya menemukan performa terbaik untuk bisa mencetak gol," ujar Azpilicueta.
"Selain itu juga untuk beradaptasi dengan Liga Inggris secepat mungkin, ini sangat penting.
"Semoga kita bisa bersaing top untuk musim depan," imbuhnya.
Baca Juga: Wanda Nara Akui Gemar Tampil Seksi agar Mauro Icardi Makin Lengket
Source | : | Skysports.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |