BolaStylo.com - Salah satu fan Liverpool, Kyle Roberts mendekorasi taman di rumahnya sedemikian rupa sehingga dapat menikmati momen The Reds menjuarai Liga Inggris.
Kyle Roberts mengaku telah memikirkan untuk mendekorasi tamannya demi menonton kembali Liverpool di Liga Inggris semenjak satu bulan karantina pandemi virus corona.
Pada saat itu, Kyle Walker berpikir bahwa waktu karantina akan berlangsung cukup lama sehingga akan cukup lama untuk melihat Liverpool kembali.
Dan kemungkinan besar, jika Liga Inggris bergulir kembali kebanyakan bar dan tempat nobar (nonton bareng) di Liverpool masih akan tutup.
Selain itu, portal berita lokal mengabarkan bahwa Liverpool tidak akan merayakan momen menjuarai Liga Inggris bersama para fan di Stadion Anfield.
Oleh karena itu ia memutuskan mendekorasi taman di rumahnya supaya dapat menikmati momen bersama keluarga ketika Liverpool merayakan trofi Liga Inggris nantinya.
Dilansir BolaStylo.com dari Liverpool Echo, Kyle Roberts menjelaskan dan menunjukan foto terkait dekorasi taman di rumahnya demi The Reds.
Baca Juga: Fakta Menarik Dibalik Klarifikasi PSSI Terkait Isu Pemecatan Shin Tae-yong
Fan wanita berusia 25 tahun itu mengaku antusias mengubah tamannya demi Si Merah.
"Saya mulai membangunnya sebelum karantina (virus corona) namun hanya sebagai area tempat duduk saja," kata Kyle Roberts.
"Tetapi setelah virus corona terjadi dan kami jelas menjalani karantina, saya terpicu untuk mendaatkan proyektor dengan layar dan mendekorasi total.
"Jadi saya dapat menonton sepa bola tanpa keluar rumah karena pub dan bar jelas tidak akan dibuka.
Baca Juga: Sisi Lain Dunia Kpop, Diet Ekstrem Ala Jeon Somi yang Mampu Turunkan Berat Badan 4 Kg Seminggu
Sentuhan penuh gaya dengan sofa besar dilengkapi bantal kuning dan abu abu, beserta serangkaian lampu peri dan tanda Desperados menyala di dinding.
Selain itu, proyektor besar yang terlipat dai langit-langit, menjadikannya tempat ideal untuk menonton sepak bola hingga bar dibuka kembali di kota Liverpool.
Kyle mengaku biasanya selalu menonton langsung di Stadion Anfield setiap pertandingan Liverpool sebelum virus corona datang.
Namun untuk saat ini, paling tidak ia dapat merasakan kenyamaan meskipun tidak dapat menonton langsung klub kesayangannya bermain.
Baca Juga: Kocak! Sadio Mane Lupa Berlutut Saat Liverpool Ditahan Imbang Everton
Berikut link lengkap yang menunjukan foto taman Kyle Roberts yang telah didekorasi sedemikian rupa: https://www.liverpoolecho.co.uk/news/liverpool-news/liverpool-fans-incredible-garden-transformation-18461049
Source | : | liverpoolecho.co.uk |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |