BolaStylo.com - Petarung UFC, Justin Gaethje mengklaim punya filosofi bertarung yang justru bisa dimanfaatkan Khabib Nurmagomedov sebagai kunci kemenangannya.
Selama berkarier di pertarungan MMA, Justin Gaethje mencatatkan 22 kemenangan (19 KO, 1 submission, 2 keputusan juri) dan 2 kekalahan saja.
Dari rekor pertarungan Justin Gaethje, dapat disimpulkan bahwa ia lebih mencolok dengan gaya bertarung yang berdiri dibandingkan dengan permainan gulat.
Selain itu, Gaethje sendiri bahwa gulat bukanlah filosifi yang ditanamkan dalam gaya pertarungannya karena dianggap memakan banyak energi.
Bahkan, ketika The Highlight dilatih untuk mempraktekkan gulat ia mengakui sangat kesulitan dan seringkali menentangnya.
"Mereka sering memasukkannya (gulat) ke dalam pikiranku," kata Gaethje dikutip BolaStylo.com dari Essentially Sport.
"Saya sangat menentangnya, saya tidak pernah membahasnya karena saya akan terlalu lelah setiap melakukannya," imbuhnya.
Baca Juga: Justin Gaethje Ungkap Alasan Tak Mau Gulat Lawan Khabib Nurmagomedov
Di sisi lain, pengakuan Gaethje justru bisa menjadi hal positif bagi sang juara bertahan, Khabib Nurmagomedov.
Dimana Khabib Nurmagomedov dijadwalkan akan menjadi lawan tarung selanjutnya dari Justin Gaethje setelah The Highlight mengalahkan Tony Ferguson pada UFC 249.
Seperti yang diketahui, Khabib Nurmagomedov merupakan juara bertahan UFC yang memiliki rekor pertarungan hebat yang identik dengan teknik bertarung gulat.
Bahkan, catatan sempurna 28 kemenangan Khabib didominasinya lewat teknik kuncian gulat (8 KO, 10 submission, 10 keputusan juri).
Baca Juga: Justin Gaethje Dijagokan Menang Lawan Khabib Nurmagomedov Karena Ini
Apalagi dalam dua pertarungan terakhirnya, Khabib tercatat mengalahkan Conor McGregor dan Dustin Poirier lewat teknik kuncian leher.
Dua kemenangan terakhir The Eagle dapat menjelaskan bahwa Khabib menjadikan gulat gaya bertarung andalannya.
Oleh karena itu, Justin Gaethje mau tak mau harus melupakan filosifi bertarungnya guna mempelajari teknik gulat dalam persiapan pertarungannya melawan Khabib.
Dan tampaknya, Justin Gaethje pun telah mencoba melatih teknik gulatnya dalam beberapa latihan terakhirnya.
Baca Juga: Belum Juga Lawan Khabib, Justin Gaethje Mengaku Sudah Lelah dengan Hal Ini!
Terbukti lewat luka sobekan yang dalam pada bagian bawah dagunya, yang diperlihatkannya lewat Instagram pribadi miliknya.
Selain itu, Gaethje juga pernah mengakui memiliki cara antisipasi tersendiri dalam menghindari adu gulat dengan Khabib Nurmagomedov.
Dimana ia mengklaim akan melatih kakinya sekuat mungkin untuk membuat kuda-kuda yang bakal sulit dijatuhkan The Eagle.
Baca Juga: Mulut Pedas McGregor: Sakit Ayah Khabib Nurmagomedov Hanyalah Sensasi!
Source | : | essentiallysports.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Eko Isdiyanto |