BolaStylo.com - Ayah pembalap Valentino Rossi, Graziano Rossi, menyebut satu pembalap MotoGP yang cocok menjadi rekan setim putranya.
Masa depan Valentino Rossi pada ajang balapan MotoGP sejauh ini memang belum terlihat kejelasannya.
Sebab, Valentino Rossi sendiri belum memberikan konfirmasi terkait kelanjutan kariernya di MotoGP.
Kendati demikian, Valentino Rossi dikabarkan sedang bernegosiasi dengan tim Petronas Yamaha SRT.
Baca Juga: Jadi Suksesor Valentino Rossi, Quartararo Akui Tak Akan Bisa Gantikan The Doctor
Valentino Rossi sendiri memang dijanjikan mendapat satu tempat di tim satelit tersebut pasca-dicoret dari tim Monster Energy Yamaha.
Pihak Yamaha sendiri mengatakan akan memberi dukungan penuh kepada Valentino Rossi seperti ketika berada di tim pabrikan.
Di sisi lain, Valentino Rossi berpeluang berada dalam satu tim dengan Franco Morbidelli jika bergabung ke tim satelit.
Baca Juga: Valentino Rossi Bisa Manfaatkan Ini untuk Kalahkan Marc Marquez di MotoGP
Sebab, kontrak Franco Morbidelli sampai saat ini belum diperpanjang oleh Yamaha Petronas SRT.
Terkait masa depan Valentino Rossi, sang ayah Graziano Rossi ikut angkat bicara.
Graziano Rossi mengungkapkan pandangannya jika Valentino Rossi berada satu tim denngan Franco Morbidelli.
"Tidak pernah ada seorang pun yang memiliki rekan satu tim ideal. Dengan Morbidelli sudah pasti tidak," kata Graziano dilansir dari GP One.
Dia justru lebih antusias apabila sang anak satu tim dengan Jorge Lorenzo.
"Itu kemungkinan yang belum dikesampingkan. Akan luar biasa jika itu terjadi! Ide bagus. Siapa yang tidak suka itu," ujarnya melanjutkan.
Baca Juga: Valentino Rossi Tak Menyesal Dorong Pejabat Negara yang Sentuh Motornya
Sebelumnya, Valentino Rossi pernah satu tim dengan Jorge Lorenzo di tim pabrikan Yamaha
Kedua pembalap itu diketahui memperkuat tim pabrikan Yamaha selama tujuh musim pada era 2008-2010 dan 2012-2016.
Pada 2017, Jorge Lorenzo memutuskan pindah ke Ducati sebelum kembali hijrah ke Repsol Honda pada 2019.
Baca Juga: Legenda MotoGP Jamin Valentino Rossi Mampu Tampil Kompetitif Musim Ini
Pria berusia 33 tahun itu kemudian mengakhiri karier balapannya pada pada akhir 2019.
Kini, Jorge Lorenzo kembali ke tim Yamaha sebagai pembalap penguji.
Di sisi lain, Graziano Rossi meyakini bahwa Fabio Quartararo bisa menjadi pewaris Valentino Rossi di Yamaha pada MotoGP 2021.
"Dia telah terbukti sangat cepat kuat dan mampu. Saya pikir dia bisa mendapatkan beberapa hasil hebat."
Fabio Quartararo beserta para pembalap MotoGP lainnya akan melakoni balapan perdana musim ini di Sirkuit Jerez, Spanyol, pada 19 Juli 2020.