Dipuji, Dustin Poirier Bulatkan Tekad Lawan Khabib Nurmagomedov Lagi?

Reno Kusdaroji Selasa, 30 Juni 2020 | 15:16 WIB
Dialog Khabib Nurmagomedov dan Dustin Poirier usai UFC 242 di Abu Dhabi, Uni Arab Emirates, 7 September 2019. (UFC)

Mengingat Khabib Nurmagomedov sendiri saat ini masih difokuskan pada pelatihannya untuk mempertahankan gelar juaranya menjelang pertarungan melawan Justin Gaethje.

Tentu saja tujuan Poirier menantang Khabib sama seperti petarung lain, yaitu untuk merebut gelar juara yang dipegang The Eagle.

Namun, Poirier mengaku memiliki alasan lain yang membuatnya ingin bertarung dengan Khabib kembali.

Petarung kelahiran Louisiana, AS itu mengaku bertarung melawan Khabib mengubah banyak sudut pandangnya dalam kehidupan.

Dimana ia berharap dapat menjadi lebih baik jika dapat bertarung melawan Khabib untuk kedua kalinya.

Baca Juga: Coba-coba Judo Lawan Eks Liverpool, Xavi Hernandez Alami Diskolasi Bahu

"Saya melakukan beberapa hal yang seharusnya tidak saya lakukan," kata Poirier mengingat kekalahannya dari Khabib, dikutip BolaStylo.com dari Bleacher Report.

"Jika aku bisa kembali aku ingin mengubah beberapa hal, tapi (aku tidak bisa) itulah hidup."

"Saya benar-benar melihatnya (kekalahan) dari sudut pandang yang lain, melihat gambaran besarnya, itu membuat saya berpikir tentang kehidupan."

"Itu (bertarung) bagian besar dari hidup saya, dari kehidupan keluarga saya, saya hanya cukup beruntung menjadi hebat dari sesuatu yang saya suka," pungkasnya.

Namun di sisi lain, beberapa pihak juga mengklaim bahwa Dustin Poirier mampu menjadi petarung yang membawa Conor McGregor comeback dari masa pensiunnya.

Baca Juga: Respon Lucu Bintang Liverpool Terkait Komparasi Ronaldo & Messi



Source : twitter.com,Bleacher Report
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan