Bukti Dominasi Panjang Cristiano Ronaldo & Lionel Messi Belum Berakhir

Reno Kusdaroji Rabu, 1 Juli 2020 | 14:45 WIB
Kapten timnas Argentina, Lionel Messi, memiliki ekspresi yang sama dengan kapten timnas Portugal, Cristiano Ronaldo. (TWITTER.COM/BARCAWORLDWIDE)

Dimana dalam pertandingan Juventus vs Genoa pada lanjutan Liga Italia pekan ke-29 (1/7/2020), CR7 mampu mencetak gol spektakuler.

Menggiring bola dari tengah lapangan, kapten timnas Portugal itu menembakkan bola dari jauh di pojok kanan gawang lawan menghasilkan gol.

Tidak buruk bagi pemain yang sudah menginjak usia ke-35 tahun.

Pada pertandingan tersebut, Ronaldo membantu Juventus menang 3-1 dan semakin dekat menjadi juara Liga Italia musim ini.

Baca Juga: Barcelona Ditahan Imbang 3 Kali, Quique Setien Tak Takut Dipecat Meski Akui Itu Memalukan

Di sisi lain, Lionel Messi juga menunjukan kualitasnya sebagai bomber andalan Barca ketika melawan Atletico Madrid.

La Pulga mencetak gol penalti dengan indah lewat sepakan panenkanya.

Meski Blaugrana gagal menggeser Real Madrid karena ditahan imbang Atletico, gol penalti Messi menjadi penanda bahwa masa kejayaannya belum habis.

Kini La Pulga memimpin daftar topscorer LigaSpanyol dengan perolehan 22 gol.

Apalagi, gol tersebut menjadi gol ke-700 Messi sepanjang karier profesionalnya baik untuk klub maupun negaranya, Argentina.

Baca Juga: Kontroversi Pertama Mike Tyson 18 Tahun, Buat KO Lawan dengan Kejam!



Source : givemesport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan