BolaStylo.com - Makan menggunakan tangan yang menjadi kebiasaan orang Indonesia ternyata memiliki segudang manfaat kesehatan.
Salah satu kebiasaan makan orang Indonesia yang lazim dilakukan adalah makan dengan tangan.
Ketimbang menggunakan sendok, garpu atau sumpit, beberapa orang Indonesia lebih suka makan menggunakan tangan.
Pasalnya, hal itu dianggap lebih mudah dan membuat makanan terasa lezat dan nikmat.
Meski beberapa orang ada yang mengkritik jika kebiasaan ini tak sehat, siapa sangka kebiasaan makan menggunakan tangan justru memiliki segudang manfaat mengejutkan.
Tapi, pastikan kamu mencuci tanganmu terlebih dahulu sebelum menggunakannya untuk makan ya.
Dilansir dari Bobo, berikut manfaat mengejutkan makan dengan tangan.
Menghindarkan dari mulut terbakar
Jika kita makan memakai tangan, tangan sudah lebih dulu tahu suhu makanan.
Jika masih terlalu panas, kita tentu akan membiarkannya dulu untuk dingin.
Hal itu akan membantu mulut agar tidak terbakar dan indra perasa di lidah tidak tersiksa oleh suhu panas makanan.
Selain itu, tangan juga membantu menyerap suhu panas makanan, jadi saat dimasukkan ke mulut, makanan sudah tak terlalu panas lagi.
Bakteri baik yang membantu menjaga tubuh
Ada bakteri baik yang bisa melindungi tubuh manusia di tangan kita, tapi tentu harus cuci tangan dulu sebelum makan agar bakteri jahatnya hilang dan tinggal bakteri baik saja.
Bakteri baik ini akan membantu menjaga mulut, kerongkongan dan usus manusia dari bakteri jahat.
Membantu pencernaan lebih siap
Makan menggunakan tangan membantu mempersiapkan pencernaan kita.
Saat tangan menyentuh makanan, indra peraba di kulit manusia akan mengirim pesan pada otak.
Dan otak akan memberi tahu pencernaan jika makanan siap datang, sehingga hal ini akan membuat pencernaan siap menerima makanan sehingga perut akan terasa lebih nyaman.
Turunkan risiko diabetes
Bagaimana makan dengan tangan menurnkan risiko diabetes?
Sebuah penelitian mengatakan jika makan secara perlahan membantu mengurangi risiko diabetes.
Sementara saat makan dengan tangan, kita tentu akan mengambil makanan secukupnya dan makan lebih pelan-pelan.
Selain itu, makan dengan tangan yang lebih santai dan pelan bisa menghindarkan kita dari tersedak yang membuat tubuh tidak nyaman.
Artikel ini telah tayang di Bobo dengan judul "Tak Disangkan makan dengan tangan tanpa sendok ternyata bisa memberikan manfaat untuk tubuh"
Source | : | bobo |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |