Dua Hal Penting Bagi Paul Pogba Ketimbang Masa Depannya di Manchester United

Eko Isdiyanto Jumat, 10 Juli 2020 | 18:00 WIB
Gelandang Manchester United, Paul Pogba yang jadi mualaf meski sang ibu memeluk agama Islam. (twitter.com/UzalendoNews_KE)

BolaStylo.com - Gelandang Manchester United, Paul Pogba punya dua target penting yang ingin dicapai musim ini ketimbang pikirkan masalah kontrak bersama Setan Merah.

Kontrak Paul Pogba bersama Manchester United akan berakhir pada 30 Juni 2021 mendatang, hingga kini belum ada lagi pembicaraan soal itu.

Di sisi lain, raksasa Spanyol Real Madrid dikabarkan secara terang-terangan ingin membajak Paul Pogba dari Manchester United.

Zinedine Zidane sebagai pelatih El Real disebut membutuhkan jasa sang pemain, sementara itu Ole Gunnar Solskjaer tentu tak tinggal dia,

Solskjaer sudah memberi isyarat bahwa gelandang asal Perancis itu akan bertahan dan memperpanjang masa baktinya di Man United.

Baca Juga: Diakui Penting Bagi Zidane, Pemuda Milik Real Madrid Diincar AC Milan

Dilansir BolaStylo.com dari Daily Mail, bagi Solskjaer, pemain timnas Perancis itu sudah nyaman dan benar-benar menikmati sepak bola bersama tim asuhannya.

"Tentu saja kami ingin mempertahankan pemain terbaik yang ada di klub," ucap Solskjaer seperti dikutip dari Kompas.com.

"Semoga kita bisa melakukan sesuatu. Saya tahu bahwa sejak Paul kembali, dia tampak lebih baik dan lebih baik.

"Dia menikmati sepak bolanya dan mari kita lihat ke mana kami akan melangkah selanjutnya," imbuhnya.

Baca Juga: Menang Lawan Brighton, Pemain 19 Tahun Ini Diklaim Jadi Korban Juergen Klopp

Sementara itu, Paul Pogba justru seolah tak peduli dengan bagaimana kelanjutan masa depannya di Theatre of Dream.

Pogba mengaku saat ini hanya fokus dengan dua target yang ingin dicapainya pada musim ini, yaitu memenangi trofi Liga Europa dan FA Cup.

Pesepak bola berusia 26 tahun itu juga mengaku tengah fokus mengembalikan performanya untuk bisa membantu tim meraih gelar.

"Saya fokus pada diriku sendiri agar bsa kembali dan membantu sebisa mungkin. Tahun ini ada dua tujuan, yakni memenangkan trofi Liga Europa dan FA Cup," ucap Pogba.

Baca Juga: VIDEO - Gol Lionel Messi Real Madrid Jaga Asa Hidup dari Degradasi

"Jadi, kami akan fokus di situ. Kami sangat senang dengan diri kami sendiri tetapi kami tahu kami harus melanjutkan.

"Kami banyak berdiskusi soal laga, kami berdialog dalam pelatihan bahwa kami harus terus semangat. Itulah Manchester.

"Ini klub besar dan kami ingin selalu naik level. Performa hari ini dan beberapa minggu terakhir, mereka sangat bagus dan mereka adalah standar Manchester United," imbuhnya.



Source : berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan