BolaStylo.com - Petarung asal Dagestan, Rusia, Muslim Salikhov yang ikut bertarung di UFC 251 bertekad membanggakan ayah Khabib Nurmagomedov, Abdulmanap Nurmagomedov.
Muslim Salikhov akan mengibarkan bendera untuk tanah kelahirannya, Dagestan pada ajang UFC 251 esok (12/7/2020) pagi hari WIB.
Mengingat ayah Khabib Nurmagomedov, Abdulmanap Nurmagomedov baru saja meninggal dunia (3/7/2020), ia bertekad ingin membanggakan Dagestan.
Karena bagi Muslim Salikhov, Abdulmanap Nurmagomedov adalah seorang legenda MMA di Dagestan, dan rasa hormat perlu dijunjung tinggi untuk sosok sepertinya.
Rencananya, Muslim Salikhov akan bertarung melawan Elizeu Zaleski dos Santos di kelas berat.
Selain bertekad membanggakan Dagestan, petarung berjuluk King of Kung Fu itu juga menyampaikan penghormatan terakhirnya untuk sosok Abdulmanap.
Baca Juga: Usai Kalahkan Jorge Masvidal, Kamaru Usman Tantang Lawan Idaman Khabib
Source | : | scmp.com,South China Morning Post |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Eko Isdiyanto |