Sergio Ramos Pensiun? Begini Tanggapan Santai Presiden Real Madrid

Reno Kusdaroji Jumat, 17 Juli 2020 | 10:45 WIB
Kapten Real Madrid, Sergio Ramos (kiri) bersama presiden klub Florentino Perez. (TWITTER.COM/TJCOPE)

BolaStylo.com - Presiden Real Madrid, Florentino Perez menanggapi dengan santai terkait kemungkinan kapten tim Los Blancos, Serigo Ramos pensiun.

Saat ini, Presiden Real Madrid, Florentino Perez beserta seluruh keluarga besar Los Blancos tengah berbahagia untuk merayakan gelar juara Liga Spanyol ke-24 mereka.

Di tengah perayaan gelar juara Real Madrid, Florentino Perez mendapat banyak pertanyaan terkait kinerja timnya musim ini dan fokus pada dua poin penting.

Selain menjelaskan peran besar Zinedine Zidane yang mengantarkan kesuksesan bagi Real Madrid, Perez juga membeberkan kinerja kapten Los Blancos, Sergio Ramos.

Sang presiden tidak menampik kemungkinan bahwa Sergio Ramos bakal pensiun dalam waktu dekat.

Namun, ia dengan santai menjelaskan bahwa tidak ada yang perlu dikhawatirkan jika Ramos pensiun.

Florentino Perez sangat yakin, Sergio Ramos akan pensiun di Real Madrid dan menjadi salah satu legenda besar bagi Los Blancos nantinya.

Baca Juga: Komentar Zinedine Zidane Usai Bawa Real Madrid Juara Liga Spanyol

Bagi Florentino Perez, kapten timnas Spanyol itu telah berjasa besar untuk Real Madrid dan pantas baginya menyandang julukan seorang legenda klub.

"Saya yakin (Sergio) Ramos akan mengakhiri kariernya di (Real) Madrid, semua orang harus tetap tenang," kata Perez dilansir BolaStylo.com dari France 24.

"Dia (Ramos) lebih dari sekedar kapten bagi kita, dia telah memimpin tim ini dengan karakter yang luar biasa," imbuhnya.

Terkait keinginan sang presiden, Sergio Ramos pun menanggapinya secara terbuka.

Pemain berusia 34 tahun itu mengaku bahwa ia akan menuruti semua yang diinginkan oleh Perez.

Baca Juga: Usai Barcelona Ditikung Real Madrid, Striker El Real Ancam Posisi Lionel Messi!

Ramos mengaku selama ini telah bahagia bersama Real Madrid yang dianggapnya berjasa besar dalam kariernya.

"Apa pun yang diinginkan presiden (Florentino Perez)," kata Ramos.

"Itu tidak tergantung pada saya, saya benar-benar bahagia di sini, semua orang tahu itu dan saya ingin mengakhiri karier saya di sini (Real Madrid).

"Saya senang dan tenang, saya tidak berpikir akan ada masalah dari pihak saya atau dari klub, semoga saya bisa pensiun di sini," harapnya.

Sergio Ramos memang bukanlah jebolan dari akademi Real Madrid, namun ia memiliki sejarah panjang di Santiago Bernabeu.

Baca Juga: Sempat Dicaci, Kiper Ini Sukses Cetak Sejarah Bersama Real Madrid

Ia didatangkan Real Madrid dari Sevilla ketika berusia 21 tahun pada musim panas 2005 dengan harga sebesar 27 juta Euro.

Sergio Ramos muda mulai membela Real Madrid hingga ia diangkat menjadi kapten tim menggantikan Iker Casillas pada tahun 2015.

Kini, tercatat Sergio Ramos telah membela Real Madrid selama 15 musim dengan raihan 22 trofi berngengsi.

Oleh karena itu, tak heran jika Perez maupun Ramos sendiri ingin kariernya berakhir di Real Madrid.

Baca Juga: Komentar Lionel Messi Usai Real Madrid Juara Liga Spanyol, Marah?

 



Source : france24.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan