Manchester United Dapat Satu Kabar Bagus Jelang Laga Melawan Chelsea

Aziz Gancar Widyamukti Jumat, 17 Juli 2020 | 18:52 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer. (TWITTER.COM/SQUAWKA)

BolaStylo.com - Manchester United mendapatkan kabar bagus menjelang laga melawan Chelsea pada semifinal Piala FA.

Manchester United saat ini dihadapkan sedang dihadapkan dengan jadwal padat.

Sebelumnya, Manchester United menang 2-0 atas Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris di Selhurst Park, Jumat (17/7) dini hari WIB.

Setelah mengamankan tiga poin, Manchester United langsung fokus menghadapi Chelsea.

Baca Juga: Real Madrid Juara Liga Spanyol, Pemuda Ini Malah Pindah Man United!

Manchester United dijadwalkan melawan Chelsea pada babak semifinal Piala FA di Stadion Wembley, Senin (20/7/2020) dini hari WIB.

Pasukan Ole Gunnar Solskjaer lolos ke babak empat besar usai menang 2-1 atas Norwich City 2-1 pada partai perempat final.

Gol kemenangan Manchester United dicetak oleh Odion Ighalo (51') dan Harry Maguire (118').

Baca Juga: Terungkap, Peran Cristiano Ronaldo di Balik Kemajuan Manchester United

Sementara itu, Norwich City menciptakan gol semata wayang lewat Todd Cantwell (75').

Adapun Chelsea melaju ke semifinal setelah menang 1-0 atas Leicester City berkat gol Ross Barkley pada menit ke-63.

Jelang laga melawan Chelsea, Manchester United mendapatkan kabar baik terkait kondisi pemain mereka.

Baca Juga: Gelandang Manchester United Ungkap Wanita Ini Adalah Sumber Kekuatannya

Kabar tersebut disampaikan Ole Gunnar Solskjaer dalam sebuah wawancara usai laga Manchester City vs Crystal Palace.

Dia mengatakan, bahwa tim Setan Merah tidak mengalami kendala fisik dan siap tampil habis-habisan melawan Chelsea.

Bagi Manchester United, hal ini tentu sebuah kabar bagus.

Striker Manchester United, Anthony Martial dan Marcus Rashford, melakukan selebrasi dalam laga Liga Inggris kontra Southampton di Stadion Old Trafford, Senin (13/7/2020).

Apalagi Solskjaer sebelumnya sempat mengeluhkan jadwal padat Manchester United menjelang laga kontra Chelsea pada ajang Piala FA.

Solskjaer menilai Chelsea diuntungkan karena memiliki waktu dua hari lebih banyak untuk beristirahat.

"Kami baik-baik saja."

Baca Juga: Ketidaksetiaan David de Gea Buat Pelatih Ini Tinggalkan Man United!

"Kami fit dan para pemain bersiap untuk bertanding."

"Kami ingin bermain lagi," kata Solskjaer, seperti dikutip BolaStylo.com dari Sportskeeda, Jumat (17/7/2020).

Meski begitu, Solskjaer juga menyatakan ada beberapa pemain yang ingin beristirahat setelah mereka mengalahkan Crystal Palace.

Baca Juga: Ketularan Gareth Bale, Arthur Melo Berulah di Laga Barcelona Vs Osasuna

"Tentu saja, siapa pun dapat mengangkat tangan kapan saja dan berkata, ‘saya ingin istirahat pada laga ini'," ujar Solskjaer menambahkan.

Pada laga melawan Chelsea, Solskjaer mengakui kemungkinan besar dia bakal memainkan beberapa pemain cadangan.

"Kami punya pemain di bangku cadangan yang ingin bergabung, yang pada hari ini belum bermain seperti Brandon (Williams) dan Luke (Shaw)," tuturnya.

 



Source : sportskeeda
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan