Usai Berduka, Tim Khabib Nurmagomedov Tegaskan Segera Lawan Gaethje!

Reno Kusdaroji Sabtu, 18 Juli 2020 | 16:25 WIB
Kolase foto petarung UFC, Khabib Nurmagomedov (kiri) dan Justin Gaethje (kanan). (essentiallysports.com)

BolaStylo.com - Manajer Khabib Nurmagomedov, Ali Abdelaziz selaku perwakilan sang juara bertahan menegaskan segera melawan Justin Gaethje.

Awal bulan ini (3/7/2020), tim beserta keluarga besar Khabib Nurmagomedov tengah berduka atas meninggalnya Abdulmanap Nurmagomedov.

Kabar duka tersebut membuat persiapan dan rencana UFC terkait duel Khabib Nurmagomedov vs Justin Gaethje berhenti sejenak.

Sang Presiden UFC, Dana White sendiri menegaskan akan memberi waktu Khabib untuk berduka hingga sang juara bertahan menghubunginya dan mengaku siap bertarung.

Kini (18/7/2020), salah satu perwakilan sekaligus manajer Khabib, Ali Abdelaziz menegaskan bahwa petarungnya akan segera melawan Justin Gaethje.

Penegasan teresebut didasari oleh apa yang diinginkan mendiang Abdulmanap untuk putranya, Khabib capai.

Seperti yang dilansir BolaStylo.com dari TMZ, Abdelaziz mengklaim bahwa ayah Khabib menginginkan sang juara bertahan terus berjuang dan menunjukan kehebatannya.

Baca Juga: Dana White Beberkan Kejelasan Khabib Nurmagomedov Vs Justin Gaethje

Sang manajer pun tidak menampik jika Khabib saat ini masih diliputi rasa sedih mengingat kondisi sang ayah di penghujung usianya.

"Semua orang mengerti betapa dekatnya Khabib dan ayahnya," kata Ali.

"Kami kehilangan sesuatu yang sangat penting dan UFC sangat mengagumkan, terutama Dana.

"Dia (Dana White) telah berkomunikasi dengan khabib, seluruh tim juga mengagumkan.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Sebut Satu Petarung Terbaik UFC, Siapa Dia?

"Khabib sedang patah hati, tapi pada akhirnya ayah Khabib memiliki warisan yang dia ingin Khabib capai," pungkasnya.

Selain itu, Khabib memang harus segera melawan Justin Gaethje jika ingin mempertahankan gelar juaranya.

Karena, terdapat peraturan UFC yang menegaskan bahwa seorang juara bertahan paling tidak harus mempertahankan gelarnya sekali dalam satu tahun.

Mengingat pertarungan terakhir Khabib ialah melawan Dustin Poirier tahun lalu (27/9/2020), oleh karena itu Abdelaziz membeberkan bahwa The Eagle siap bertarung.

Baca Juga: Kapan Khabib Nurmagomedov Kembali Bertarung? Begini Jawaban Bos UFC

Jadi, dapat dikatakan waktu yang paling lambat bagi Khabib untuk melawan Gaethje ialah pada bulan September 2020.

Jika The Eagle tidak bertarung melebihi batas waktu tersebut, maka dengan terpaksa UFC bisa mencopot gelar juara bertahan Khabib Nurmagomedov begitu saja.

Baca Juga: Makin Larut di Masa Pensiun, Conor McGregor Tetap Terbalut Kemewahan!

 



Source : tmz.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan