Operasi Marc Marquez Berjalan Lancar, Mungkin Balapan Lagi Awal Agustus

Aziz Gancar Widyamukti Selasa, 21 Juli 2020 | 19:35 WIB
Tangan Marc Marquez patah pada MotoGP Spanyol (Twitter.com/marcmarquez93)

BolaStylo.com - Juara dunia MotoGP, Marc Marquez, telah menjalani operasi cedera patah tulang lengan kanan yang dipimpin dokter Xavier Mir.

Marc Marquez mengalami kecelakaan ketika melakoni balapan MotoGP Spanyol 2020 di Sirkuit Jerez, Minggu (20/7/2020).

Kecelakaan itu dialami Marc Marquez ketika balapan menyisakan empat lap.

Kala itu Marc Marquez kehilangan kendali hingga tubuhnya terlempar dari motor yang ditungganginya.

Baca Juga: MotoGP Spanyol 2020 - Valentino Rossi Doakan Marquez Segera Pulih

Dia dipasangi penyangga leher dan di bawa ke pusat kesehatan sirkuit setelah mengalami kecelakaan.

Pembalap Repsol Honda itu pun gagal finis pada ajang balap mototr MotoGP Spanyol 2020.

Insiden itu membuat Marc Marquez mengalami cedera fraktur humerus atau patah tulang pada lengan kanannya.

Baca Juga: Fakta MotoGP Spanyol 2020 - Quartararo Kena Sanksi hingga Valentino Rossi Marah

Seusai kecelakaan Marc Marquez langsung dilarikan ke Barcelona untuk menjalani operasi.



Source : BolaSport.com,Autosport
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan