"Membalap seperti ini akan punya konsekuensi atau lebih buruk lagi karena cedera lengan atau humerus yang ia alami akan lebih rumit ketimbang tulang selangka," ujar Lorenzo.
"Ini suatu hal yang lebih serius, tulang selangka penting tetapi lengan menopang badan saat balapan.
Baca Juga: Streaming MotoGP Andalusia 2020 - Kisruh! Gelar Quartararo Diklaim Tak Sah Terkait Marc Marquez
"Jika ia bisa bisa finis podium atau lima besar, sesuatu yang tak terpikirkan oleh saya, ia akan menjadi pahlawan.
"Namun, jika terjadi sesuatu, orang-orang akan bilang dia bodoh. Hal itu bisa terjadi ke saya di Assen dan akhirnya kejadian di Jerman." imbuhnya.
Kecelakaan tersebut membuat Jorge Lorenzo batal tampil di MotoGP Jerman 2013, diakhir musim tersebut Marc Marquez berhasil meraih gelar juara perdana di kelas utama.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |