MotoGP Andalusia 2020 - Risiko Terburuk Marc Marquez Jika Kecelakaan Lagi Usai Comeback

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 25 Juli 2020 | 10:43 WIB
Manajer Tim Repsol Honda Alberto Puig memeluk Marc Marquez usai memenangi balapan. (BOXREPSOL.COM)

Berbagai pihak pun mengapresiasi keberanian Marc Marquez untuk kembali membalap pada akhir pekan ini.

Di sisi lain, risiko besar mengancam Marc Marquez yang memutuskan turun ke lintasan balap kurang dari seminggu pasca-operasi retak tulang humerus kanannya.

Baca Juga: MotoGP Andalusia 2020 - Ini Kata Marc Marquez yang Nekat Membalap Setelah Operasi

Hal itu diungkapkan oleh mantann Direktur Institute of Medicine, Profesior Carlo Tranquilli.

Menurut Carlo Tranquilli, Marc Marquez memerlukan waktu setidaknya tiga minggu untuk pulih total meski telah dipasang pen di tulangnya.

"Mari kita perjelas, kita jauh dari masa penyembuhan tulang fisiologis, bahkan jika teknik intervensi modern benar-benar berhasil," kata Carlo Tranquilli, seperti dikutip BolaStylo.com dari Tuttomotoriweb.

Pembalap Repsol Honda, Alex Marquez saat tampil pada sesi latihan bebas MotoGP Andalusia 2020

"Tapi, kecelakaan lain bisa membahayakan fungsi anggota tubuh dan waktu pemulihan akan lebih lama."

"Marquez sudah 'beruntung' tidak menderita cedera saraf radial, yang cukup sering terjadi pada fraktur jenis ini."

"Terlebih lagi, bagi saya tampaknya Profesor Mir sendiri , yang mengoperasi dia, berhati-hati tentang waktu pemulihan, berbicara tentang Brno, pada awal Agustus," ujar Tranquilli.



Source : Tuttomotorioweb.com
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan