MotoGP Andalusia 2020 - Marc Marquez Harus Penuhi Syarat Ini Jika Ingin Balapan

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 25 Juli 2020 | 14:35 WIB
Pembalap Repsol Honda, Alex Marquez saat tampil pada sesi latihan bebas MotoGP Andalusia 2020 (HONDA RACING CORPORATION)

BolaStylo.com - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, harus memenuhi satu syarat sebelum turun pada kualifikasi dan balapan MotoGP Andalusia 2020.

Marc Marquez memberi kejutan dengan memutuskan untuk tampil di MotoGP Andalusia 2020.

Sebelumnya, Marc Marquez mendapat cedera setelah mengalami insiden high side crash di Sirkuit Jerez pada sesi balapan MotoGP Spanyol 2020, Minggu (19/7/2020).

Seolah tak terpengaruh dengan kondisinya, Marc Marquez menyatakan siap membalap pada MotoGP Andalusia 2020.

Baca Juga: MotoGP Andalusia 2020 - Ini Pembalap yang Paksa Marc Marquez Comeback

Marc Marquez sendiri telah mendapat izin dari tim dokter untuk kembali turun ke lintasan balap.

Meski begitu, pembalap berjuluk The Baby Alien itu tidak akan tampil penuh pada GP Andalusia 2020.

Dia baru akan ambil bagian dalam latihan bebas ketiga atau FP 3 pada Sabtu (25/7/2020).

Baca Juga: Bukan Marc Marquez, Rossi Sebut Sosok Ini Ancaman Menuju Juara MotoGP 2020

Dengan demikian, Marc Marquez harus melalui perjuangan berat untuk merealisasikan ambisi ikut balapan pada seri kedua MotoGP 2020, Minggu (26/7/2020).

Pada FP3 dan FP4, pembalap berusia 27 tahun itu harus meraih waktu putaran tidak lebih dari 107 persen dibandingkan pembalap tercepat pada salah satu sesi FP.

Hal itu menjadi syarat Marc Marquez karena telah melewatkan dua sesi FP MotoGP Andalusia 2020.

Baca Juga: MotoGP Andalusia 2020 - Risiko Terburuk Marc Marquez Jika Kecelakaan Lagi Usai Comeback

Untuk diketahui, pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, menjadi yang tercepat pada FP1 MotoGP Andalusia 2020 dengan mencatat waktu lap tercepat, 1 menit 37,063 detik.

Dengan demikian, Marc Marquez harus mencatatkan waktu 1 menit 45,857 detik untuk lolos ke kualifikasi.

Marc Marquez sendiri hingga saat ini masih memantau perkembangan kondisi lengan kanannya sebelum mulai turun pada sesi FP3.

Baca Juga: Marc Marquez Kembali, Bos Pramac: Dia Tak Perlu Membuktikan Dirinya Baik

Dia merasa masih sering merasakan sakit pada lengan kanannya.

Meski begitu, Marc Marquez mengatakan telah menjalani fisioterapi untuk mengurangi rasa sakit yang dideritanya.

"Saya tidur cukup nyenyak."

Baca Juga: MotoGP Andalusia 2020 - Ini Kata Marc Marquez yang Nekat Membalap Setelah Operasi

"Memang ada perasaan sakit, tetapi saya menjalani sesi fisioterapi dengan dokter dan efeknya positif," kata Marquez, dilansir BolaStylo.com dari BolaSport.com.

"Kami menetapkan satu target dan melihat perkembangan saat FP3, kami akan melihat bagaimana kondisi legannya dan setelah itu kami akan memutuskan langkah selanjutnya," kata dia menegaskan.



Source : BolaSport.com
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan