Juventus Juara Liga Italia, Maurizio Sarri Catatkan Rekor Bersejarah

Aziz Gancar Widyamukti Senin, 27 Juli 2020 | 08:10 WIB
Juventus menjadi juara Liga Italia 2019-2020 usai mengalahkan Sampdoria di Stadion Allianz, Minggu (26/7/2020). (TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN)

BolaStylo.com - Pelatih Juventus, Maurizio Sarri, mencatatkan rekor membanggakan seusai timnya keluar sebagai juara Liga Italia.

Juventus berhasil memastikan diri merengkuh gelar juara Serie A Liga Italia 2019-2020.

Kepastian itu diperoleh Juventus setelah menang 2-0 atas Sampdoria pada pekan ke-36 Liga Italia.

Laga Juventus vs Sampdoria sendiri digelar di Stadion Allianz, Turin, pada Minggu (26/7/2020) atau Senin dini hari WIB.

Baca Juga: VIDEO - Cetak Gol Fantastis, Lukaku Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo

Pada laga tersebut dua gol Juventus diciptakan oleh Cristiano Ronaldo (45+7') dan Federico Bernanrdeschi (67').

Kemenangan ini membuat Juventus semakin kokoh di puncak klasemen Liga Italia dengan torehan 83 poin dari 36 pertandingan.

Dengan dua laga sisa, poin Juve sudah tak mungkin terkejar tiga pesaing dekatnya.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Disebut Bak Boneka Hidup oleh Peamain Atalanta, Ini Alasannya

Inter Milan saat ini hanya mengoleksi 76 poin, Atalanta 75 poin, sedangkan Lazio 75 poin.



Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan