Resmi, Khabib Nurmagomedov Vs Justin Gaethje Dihelat Bulan Oktober

Aziz Gancar Widyamukti Rabu, 29 Juli 2020 | 09:31 WIB
Juara dunia kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov, dirumorkan akan pensiun. (TWITTER/KHALEDBEYDOUN)

BolaStylo.com - Presiden UFC, Dana White, telah mengonfirmsi rencana pertarugnan Khabib Nurmagomedov vs Justin Gaethje.

Teka-teki terkait rencana Khabib Nurmagomedov untuk kembali ke arena oktagon akhirnya terjawab.

Sebelumnya, Khabib Nurmagomedov belum kembali ke UFC lantaran ayahnya meninggal dunia pada Juli lalu.

Setelah kematian ayahnya, Khabib Nurmagomedov dijadwalkan bakal bertanding pada September mendatang.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Tolak Klaim Dirinya Petarung Terhebat Sepanjang Masa di UFC

Namun, Dana White selaku Presiden UFC memberikan waktu kepada Khabib Nurmagomedov untuk berkabung.

White sendiri sempat mengatakan tidak akan memaksa Khabib Nurmagomedov untuk segera bertarung.

Dia akan menunggu Khabib Nurmagomedov sampai siap bertarung lagi.

Baca Juga: Bocor, Rencana Pertarungan Besar Khabib Nurmagomedov Diungkap Manajer Sendiri

Kini, Khabib Nurmagomedov tampaknya sudah selesai masa berkabung dan siap beraksi di atas oktagon.

Hal itu diketahui dari pernyataan Dana White dalam sebuah wawancara.

Dia mengumumkan kapan pertarungan Khabib Nurmagomedov vs Justin Gaethje bakal digelar.

Baca Juga: Kutipan Al-Quran yang Menyentuh dari Khabib Buat Beckham Turut Berduka

"Duel ini akan menjadi kenyataan. Saya bisa memastikan itu kepada Anda," kata Dana White dikutip BolaStylo.com dari MMA Junkie.

"Duel Khabib Nurmagomedov vs Justin Gaethje akan dihelat 24 Oktober 2020," ujar Dana White.

Khabib Nurmagomedov nantinya akan melawan Justin Gaethje untuk mempertahankan sabuk juara kelas ringan UFC.

Baca Juga: Apesnya Petarung Ranking 3 UFC, Mau Lawan Bocah 15 Tahun Malah Harus Mandi Darah

Justin Gaethje mendapat kesempatan melawan Khabib Nurmagomedov setelah mengalahkan Tony Ferguson pada UFC 249, 9 Mei 2020.

Duel melawan Tony Ferguson saat itu merupakan pertarungan menarik bagi Justin Gaethje karena saat itu dia hanya menjadi pengganti Khabib Nurmagomedov.

White menjanjikan bahwa pemenang duel tersebut akan menghadapi Khabib Nurmagomedov pada laga selanjutnya.

Baca Juga: Pilih Lepas Gelar Juara, Petarung MMA Ini Ungkap Alasan Tak Mau Lawan Sesama Muslim

Tak disangka, Justin Gaethje mampu menumbangkan Tony Ferguson sehingga berkesempatan melawan Khabib Nurmagomedov.

Secara rekor kemenangan, Khabib Nurmagomedov lebih diunggulkan ketimbang Justin Gaethje.

Petarung berjuluk The Eagle itu mencatatkan rekor sempurna dengan meraih 28 kemenangan tanpa sekalipun merasakan kekalahan.

Sementara itu, rekor Justin Gaethje juga tak kalah bagusnya dengan meraih 22 kemenangan dan 2 kali kalah.



Source : mmajunkie.com
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan