Frustrasi dan Titik Balik Valentino Rossi Dimulai di MotoGP 2020

Eko Isdiyanto Rabu, 29 Juli 2020 | 15:33 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, berbicara dengan kepala krunya, David Munoz, di sela-sela sesi tes menjelang seri balap perdana MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Spanyol, 15 Juli 2020. (YAMAHA MOTOR RACING SRL)

Akan tetapi, seri kedua MotoGP 2020 yang juga dihelat di Sirkuit Jerez pada Minggu (26/7/2020) seolah menjadi titik balik The Doctor.

Bertajuk MotoGP Andalusia 2020, Rossi berhasil naik podium usai menempati peringkat ketiga balapan.

Baca Juga: Dijual Secara Ilegal, Pria Ini Selamat dari Perbudakan karena Tinju

Hasil ini sekaligus menjadi podium pertama bagi pembalap asal Italia itu setelah absen selama 469 hari.

Dilansir BolaStylo.com dari Motorsport, podium tersebut menjadi sangat spesial bagi Valentino Rossi setelah sempat frustrasi.

Ternyata rasa frustrasi itu tak hanya menghinggapi Rossi pada seri perdana MotoGP 2020 tetapi juga sepanjang MotoGP 2019.

Diakuinya bahwa ia tak lepas dari permasalahan, mulai dari sepele hingga parah dan imbasnya Rossi melakoni balapan yang buruk.

Baca Juga: Rumor Transfer - Inter Permanenkan Alexis Sanchez, Man United Dapat Ivan Perisic!



Source : Kompas.com,Motorsport
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan