Baca Juga: Mike Tyson: McGregor Cuma Alat Promosi, Takkan Bisa Kalahkan Khabib
Di sisi lain, White menyadari bahwa kinerja wasit UFC akan selalu mendapatkan kritik pedas karena tugas mereka sangat berat.
"Kita selalu mengkritik soal penjurian setiap waktu. Wasit adalah yang paling penting karena mereka adalah pemberi respons pertama," ungkapnya.
"Mereka adalah orang pertama yang harus mengambik keputusan di sana."
"Jika mereka tidak melakukannya, maka kita kemudian yang bicara."
"Seperti itulah budaya yang terjadi sekarang, tetapi hal tersebut jelas menyalahi beberapa aspek," imbuh White.
Polemik yang timbul akibat kinerja wasit sebenarnya tidak hanya terjadi di UFC saja.
Sebelumnya, kasus yang sama juga sempat terjadi pada ajang UAE Warriors.
Dalam ajang tersebut, seorang wasit veteran justru diamuk petarung yang menolak duelnya dihentikan.
Source | : | MMA Fighting |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |