Gak Perlu Mahal, Kamu Bisa Hilangkan Komedo dengan 3 Bahan Ini

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 3 Agustus 2020 | 11:23 WIB
Bahan alami untuk menghilangkan komedo (Girlishh.com)

BolaStylo.com - Komedo yang merupakan salah satu masalah di wajah ternyata bisa dihilangkan dengan produk alami dengan harga terjangkau ini.

Komedo menjadi salah satu masalah yang kerap terjadi pada wajah.

Komedo biasanya timbul karena binyak berlebih atau penumpukan sel-sel kulit mati yang menyebabkan pori-pori kulit tersumbat.

Penyumbatan pori ini biasanya terjadi di bagian dagu, hidung dan beberapa bagian lain yang memiliki pori besar.

Komedo biasanya dihilangkan dengan melakukan perawatan atau membeli produk pengangkat komedo.

Namun, komedo ternyata bisa dihilangkan dengan memanfaatkan bahan-bahan alami yang kerap kita jumpai di rumah loh.

Putih Telur

Putih telur bisa digunakan untuk membantu menghilangkan komedo dengan menjadikannya masker.

Berikut caranya :

Pisahkan telur putih dari telur.

Aplikasikan putih telur ini ke wajah.

Letakan tisu di atas lapisan putih telur.

Tunggu selama 30 menit hingga kering, lalu angkat tisu tersebut seperti penggunaan pore pack.

Air lemon dan garam

(ilustrasi) Masker lemon dan garam

Bukan rahasia lagi jika lemon berkhasiat membantu perawatan kulit dan wajah.

Dengan kandungan vitamin C dan juga antioksidan, lemon ampuh untuk mengatasi masalah wajah seperti komedo.

Berikut caranya :

Sediakan: ½ sendok jus lemon (perasan air lemon), 1 sdm garam halus dan air

Campur bersama air lemon, garam dan air.

Aplikasikan bahan ini ke kulit wajah yang komedo.

Gosok perlahan dengan gerakan memutar.

Diamkan selama 5-10 menit dan cucilah dengan air biasa.

Baking Soda

Baking soda yang memilki sidat alakalin dan antibakteri rupanya bisa membantu menghilangkan komedo di bawah permukaan kulit.

Berikut caranya:

Campur setengah sendok makan soda kue dengan air, hingga menjadi pasta.

Lalu, aplikasikan ke bagian wajah yang berkomedo.

Biarkan mengering sebelum membilasnya dengan air dingin.

Nah, dengan ketiga bahan ini kamu bisa menyingkirkan komedo yang kerap membandel di wajah.

Artikel ini telah tayang di Nakita.grid.id dengan judul "Pasti Ada di Dapur, 4 Bahan Alami Ini Ampuh Hilangkan Komedo Tanpa Rasa Sakit"



Source : nakita.grid.id
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan