BolaStylo.com - Pemain Real Madrid, Karim Benzema menjawab tentang kemungkinan menjadi pelatih Real Madrid di masa depan.
Karim Benzema kini memang masih aktif berkarier sebagai pesepak bola, namun ia tak menutup kemungkinan soal rencana masa depannya.
Pesepak bola yang meraih musim terbaiknya di tahun 2019/2020 bersama Real Madrid itu membuka peluang untuk menjadi pelatih di masa depan.
Hal tersebut terungkap dalam sebuah sesi tanya jawab di channel Youtubenya.
Dalam video tersebut, pesepak bola berusia 32 tahun itu ditanya soal apakah ia akan mau menjadi pelatih Real Madrid di masa depan.
Mendengar pertanyaan itu, Benzema pun merasa ia akan mencobanya jika ada kesempatan.
"Jika suatu haru aku bisa, mengapa tidak?" jawab Benzema.
Terlepas dari jawabannya tersebut, Benzema musim ini berhasil mengantarkan Real Madrid meraih gelar juara Liga Spanyol bersama pemain-pemain lain di bawah asuhan Zidane.
Setelah berhasil meraih gelar Liga Spanyol Benzema kini harus bersiap-siap untuk babak 16 besar Liga Champions leg kedua.
Pasalnya, Real Madrid akan menghadapi Manchester City di leg kedua pada 8 Agustus 2020 mendatang.
Source | : | Marca |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |