Cristiano Ronaldo Disebut Pemain Langka, Cuma Muncul 200 Tahun Sekali

Aziz Gancar Widyamukti Rabu, 5 Agustus 2020 | 15:03 WIB
Cristiano Ronaldo menjadi eksekutor penalti pada laga Juventus melawan Atalanta di Allianz Stadium, Sabtu (11/7/2020). (TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN)

BolaStylo.com - Mantan penyerang Real Madrid, Emmanuel Adebayor, mengklaim bahwa Cristiano Ronaldo pemain langka yang sulit ditemukan.

Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, pernah meraih kesuksesan bersama tim raksasa Liga Spanyol Real Madrid.

Cristiano Ronaldo bergabung dengan Real Madrid seusai dibeli dari Manchester United.

Cristiano Ronaldo tercatat sebagai pemain Real Madrid selama sembilan tahun sejak 2009 hingga 2018.

Baca Juga: Berpeluang Main Bareng Ronaldo, Pemain Ini Bisa Beri Hoki Man United

Selama sembilan tahun bersama Real Madrid, Cristiano Ronaldo berhasil meraih kesuksesan besar.

Cristiano Ronaldo tercatat berhasil memenangkan 4 trofi Liga Champions, dua gelar Liga Spanyol, 3 Piala Super Eropa dan Pala Dunia Antarklub.

Selain itu, Cristiano Ronaldo juga mencatatkan prestasi individu dengan merengkuh empat gelar Ballon d'Or.

Baca Juga: Ruang Ganti Juventus Memanas, Gaji Cristiano Ronaldo Bikin Pemain Iri

Pada 2018, Real Madrid melepas Cristiano Ronaldo ke klub Liga Italia Juventus.

Cristiano Ronaldo direkrut Juventus dengan nilai transfer 117 juta euro dan diikat kontrak berdurasi empat musim.

Nominal transfer Cristiano Ronaldo itu tentu mendatangkan keuntungan besar bagi pihak Real Madrid.

Baca Juga: Akui Kebesaran Ronaldo, Mike Tyson Sebut Sang Idola Pemain Sensasional

Apalagi, kepindahan Cristiano Ronaldo saat itu dikabarkan sebagai rekor transfer termahal dalam sejarah Juventus.

Namun, Real Madrid diklaim telah salah langkah dengan menjual Cristiano Ronaldo ke tim Si Nyonya Tua.

Mantan penyerang Real Madrid, Emmanuel Adebayor, menilai Real Madrid akan kesulitan mencari pemain pengganti Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: Cetak 30 Gol di Liga Italia, Cristiano Ronaldo Justru Tak Terlalu Pentingkan Rekor

Menurut Adebayor, Cristiano Ronaldo adalah pemain langka yang hanya bisa ditemukan sekali dalam 200 tahun.

Dia pun mengklaim kalau Real Madrid akan sulit tampil konsisten setelah ditinggal Cristiano Ronaldo.

"Tanpa Cristiano, Real Madrid tahu mereka telah kehilangan sesuatu, tapi mungkin bukan apa yang bisa mereka menangkan jika dia (Cristiano Ronaldo) masih di sana."

Baca Juga: Begini Nasihat Khabib Nurmagomedov ke Cristiano Ronaldo Soal Pensiun

"Saya pikir mungkin mereka berpikir mereka akan mendapatkan pemain lain seperti Ronaldo tetapi pemain seperti dia hanya datang sekali setiap 200 tahun,"kata Adebayo dikutip BolaStylo.com dari Diario AS.

Sementara itu, Real Madrid akan kembali menghadapi Manchester City pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions.

Laga Real Madrid vs Manchester Citu akan berlangsung di Stadion Etihad pada Sabtu (8/8/2020) dini hari WIB.

Los Blancos wajib bekerja ekstra keras lantaran menelan kekalahan 1-2 dari Manchester City pada leg pertama.



Source : Diario AS
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan