Moto2 Republik Ceska 2020 - Pembalap Indonesia Start dari Belakang, Ini Komentar Bos Idemitsu Honda

Eko Isdiyanto Minggu, 9 Agustus 2020 | 14:15 WIB
Aksi pembalap asal Indonesia, Andi Gilang, pada seri perdana Moto2 2020 di Sirkuit Losail, Qatar, Minggu (8/3/2020) (twitter.com/honda_team_asia)

Somkiat sukses menorehkan waktu yang lebih baik dari Andi Gilang dengan catatam waktu 2 menit 3,337 detik.

Dilansir BolaStylo.com dari BolaSport.com, Hiroshi Aoyama tegas mengaku tidak senang dengan hasil tersebut.

Baca Juga: Ludahi Makanan Rivalnya, Petarung UFC Dihujat Netizen Habis-habisan

Ia menilai hal itu membuat timnya harus bekerja lebih ekstra untuk bisa membawa kedua pembalap tampil efektif.

"Kecepatan kedua pembalap meningkat pada lap time kemarin, tetapi itu belum cukup. Hasilnya, adalah posisi belakang di grid," ucap Aoyama.

"Kami tidak senang karena kami tahu keduanya memiliki potensi untuk di depan. Kami harus terus bekerja," imbuhnya.

Meski demikian, Andi Gilang justru memiliki penilaian berbeda dengan manajernya.

Baca Juga: Soroti Setelan Motor, Ini Kata Pembalap Indonesia Jelang Moto2 Republik Ceska 2020



Source : BolaSport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan