Belum Genap Sehari Jadi Pelatih Juventus, Pirlo dapat Peringatan Keras Gattuso

Eko Isdiyanto Minggu, 9 Agustus 2020 | 20:00 WIB
Gelandang legendaris AC Milan dan Juventus, Andrea Pirlo. (TWITTER.COM/FORZAJUVEEN)

BolaStylo.com - Andrea Pirlo didapuk sebagai pelatih anyar Juventus usai pemecatan Maurizio Sarri, Gennaro Gattuso beri peringatan keras.

Usai Juventus terdepak dari babak 16 besar Liga Champions, Maurizio Sarri langsung dipecat dan Andrea Pirlo dipilih sebagai pengganti.

Andra Pirlo resmi menjabat sebagai pelatih Juventus mulai musim depan untuk semua kompetisi.

Mantan pesepak bola yang berposisi sebagai gelandang itu dikontrak Juventus satu musim hingga 30 Juni 2022.

Pirlo bukanlah salah satu mantan pemain tersohor Liga Italia yang memutuskan untuk meniti karier sebagai pelatih.

Baca Juga: MotoGP Republik Ceska 2020 - Sesumbar Cepat, Rossi Tak Yakin Podium

Sebelumnya, dua rekan setim Pirlo di AC Milan sudah terlebih dahulu menjajal profesi terseubut.

Adalah Filippo Inzaghi dan Gennaro Gattuso yang terlebih dahulu menjabat pelatih klub yang berlaga di Serie A.

Mengetahui mantan rekan setimnya dipilih menjadi suksesor Maurizio Sarri di Juventus, Gattuso pun memberikan selamat.

Gattuso yang kini menukangi Napoli menyebut Pirlo sangat beruntung bisa memulai karier kepelatihannya bersama tim besar.

Baca Juga: MotoGP Republik Ceska 2020 - Valentino Rossi Curhat Soal Motornya

Dua mantan pemain AC Milan, Gennaro Gattuso (kiri) dan Andrea Pirlo (kanan).

Meski demikian, peringatan keras juga dilontarkan Gattuso untuk Pirlo mengenai perbedaan pelatih dan pemain.

Dilansir BolaStylo.com dari Sky Sport Italia, Pirlo hingga kini belum memiliki pengalaman melatih klub sepak bola sama sekali.

Ia hanya baru mengantongi lisensi kepelatihan UEFA Pro yang didapatkan pada Agustus 2019 lalu.

"Pirlo beruntung bisa memulai dari Juventus," ucap Gattuso seperti dikutip dari BolaSport.com.

Baca Juga: Kabar Terkini Marc Marquez Jelang MotoGP Republik Ceska 2020

"Namun, menjadi pelatih adalah pekerjaan di mana karier bermain yang hebat saja tidak cukup.

"Anda harus belajar, bekerja keras dan jarang tidur. Menjadi pemain dan pelatih bukanlah hal yang sama," imbuhnya.

Lebih lanjut, Gattuso menilai pelajaran untuk menjadi pelatih tak semuanya bisa didapat dari buku.

Ia menegaskan bahwa dunia pemain dan pelatih sama sekali tidak sama dan jelas berbeda.

Baca Juga: MotoGP Republik Ceska 2020 - Start ke-10, Valentino Rossi Sindir Teknologi Baru!

"Ini adalah profesi yang sama sekali berbeda dan kami tidak dapat mempelajarinya hanya dari buku," ujar Gattuso.

"Kami harus masuk ke dalamnya dan bekerja keras. Ini dunia yang sangat berbeda." imbuhnya.



Source : BolaSport.com,Sky Sports Italia
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan