MotoGP Austria 2020 - Adik Marc Marquez Hanya Jadi Beban Baru Repsol Honda

Reno Kusdaroji Kamis, 13 Agustus 2020 | 18:31 WIB
Marc Marquez dan Alex Marquez di MotoGP (Twitter/Repsol Honda Team)

BolaStylo.com - Jelang MotoGP Austria 2020, manajer Honda, Alberto Puig menyindir adik Marc Marquez, Alex Marquez yang hanya menjadi beban baru di MotoGP 2020.

Repsol Honda mempromosikan adik Marc Marquez, Alex Marquez ke kelas MotoGP 2020 untuk menjadi rekan satu tim kakaknya yang menyandang gelar juara dunia.

Manajer Honda, Alberto Puig mengusung Alex Marquez mampu mengulang suksesnya sebagai juara dunia Moto2 2019 di kelas MotoGP 2020 bersama Marc Marquez.

Namun tampaknya semua terjadi tak sesuai dengan harapan Puig di awal musim MotoGP 2020, di mana Marc Marquez mengalami kecelakaan yang berakibat cedera panjang.

Panas! Mantan Rekan Valentino Rossi Bilang Marc Marquez Terlalu Percaya Perangkat Elektronik

Bahkan jelang seri keempat pada MotoGP Austria 2020 (16/8/2020), Repsol Honda masih mencanangkan Stefan Bradl sebagai pembalap pengganti Marc Marquez.

Tanpa kehadiran Marc Marquez, tim Repsol Honda tampak terseok-seok musim ini dengan hanya mengandalkan Alex Marquez dan Stefan Bradl.

Jelang balapan MotoGP Austria 2020 di Sirkuit Red Bull Ring, Alberto Puig pun menyindir performa Alex Marquez yang masih jauh dari harapannya.

Baca Juga: MotoGP Austria 2020 - Pekan Lalu Finish di Posisi Terakhir, Pembalap Pengganti Marc Marquez Tetap Pede



Source : Paddock GP
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan