Cristiano Ronaldo Dijual Juventus, Barcelona Mustahil Dapatkan Sang Megabintang

Aziz Gancar Widyamukti Jumat, 14 Agustus 2020 | 13:42 WIB
Ekspresi Cristiano Ronaldo dalam pertandingan Juventus vs Lyon pada babak 16 besar Liga Champions, 7 Agustus 2020. (TWITTER.COM/BRFOOTBALL)

"Alasan mengapa Cristiano Ronaldo dikaitkan dengan PSG bukan karena PSG berpikir untuk mendapatkannya," kata Balague kepada BBC Radio 5 Live.

"Itu terjadi karena Jorge Mendes telah diberi instruksi untuk menemukan tim untuk Ronaldo. Kami telah melihat ini dalam enam bulan terakhir, dia dikaitkan dengan Real Madrid."

Baca Juga: Alasan Cristiano Ronaldo Dirumorkan Susul Lionel Messi ke Barcelona

"Dan ada pembicaraan tentang kemungkinan ke MLS karena Juventus ingin menghilangkan pengeluaran untuk gaji Ronaldo yang besar. "

"Ini cukup drastis. Dia ditawarkan ke beberapa klub, termasuk Barcelona."

"Saya tidak yakin apakah mereka bisa menyingkirkannya dengan mudah karena saya pikir dia akan pergi dari Juventus dengan tawaran gaji yang juga tinggi. Tapi, siapa yang akan membayar uang sebanyak itu?" tuturnya menambahkan.

Baca Juga: Efek Kedatangan Andrea Pirlo di Juventus, Ronaldo Dipermalukan Sampai Conte Merasa Tua

Pernyataan yang keluar dari mulut Balague tentu menghebohkan para fans Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Sebab, banyak penggemar yang sudah memimpikan dua pesepak bola top dunia itu berduet dalam satu klub yang sama.

Namun, para penggemar tampaknya tak akan bisa melihat duet Ronaldo-Messi di Barcelona untuk saat ini.



Source : Daily Mail
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan