MotoGP Austria 2020 - Kena Masalah, Para Rider Yamaha Mulai Was-was!

Reno Kusdaroji Sabtu, 15 Agustus 2020 | 14:00 WIB
Duo pembalap Yamaha, Valentino Rossi (46) dan Maverick Vinales (12). (TWITTER/MOTORSPORTWEEK)

BolaStylo.com - Pembalap Yamaha Monster Energy, Maverick Vinales menilai pengendara motor M1 mulai was-was jelang MotoGP Austria 2020 di Sirkuit Red Bull Ring.

Para rider Yamaha, Maverick Vinales, Valentino Rossi, Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli tersungkur di sesi latihan bebas 2 (FP2) MotoGP Austria 2020.

Diketahui, para rider Yamaha tidak ada yang masuk dalam lima pembalap peraih lap tercepat dalam sesi latihan bebas kemarin (14/8/2020).

Maverick Vinales menjadi pembalap Yamaha Monster Energy yang mencapai lap tercepat di urutan kedelapan diikuti rekan satu timnya, Valentino Rossi di posisi kesembilan.

Sedangkan dua pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli berurutan menduduki posisi ke-12 dan ke-13.

Hal ini membuat Maverick Vinales bingung dan cukup was-was mengapa para pembalap Yamaha berubah drastis di Sirkuit Red Bull Ring ketimbang di seri sebelumnya.

Baca Juga: Jangan Harap Marc Marquez Segera Membalap di MotoGP 2020, Dia Sedang Istirahat!



Source : Crash.net
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan