Analisa Valentino Rossi Putuskan, Johann Zarco Harus Dihukum Berat!

Eko Isdiyanto Senin, 17 Agustus 2020 | 09:00 WIB
Duo Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales (tengah) dan Valentino Rossi (kanan) hampir terkena puing motor Franco Morbidelli yang melayang saat MotoGP Austria 2020, Minggu (16/8/2020). (TWITTER.COM/MOTOGP)

Rossi juga menilai bukan kali ini saja Zarco menjadi biang kerok terjadinya insiden crash yang melibatkan pembalap lain.

Di MotoGP Ceko 2020 lalu, Zarco dianggap menyingkirkan Pol Espargaro meskipun sang pembalap terhindar dari kecelakaan.

Baca Juga: MotoGP Austria 2020 - Valentino Rossi yang Syok Nyaris Tertimpa Motor

Aksi pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi pada sesi latihan bebas ketiga MotoGP Republik Ceska yang berlangsung di Sirkuit Brno, Republik Ceska, 8 Agustus 2020.

"Race direction harus berbicara serius dengan pembalap, mereka harus melakukan sesuatu yang serius kepada Zarco," ucap Rossi.

"Karena, di balapan terakhir MotoGP Ceko dia juga menyingkirkan Pol Espargaro, meskipun terhindar dari kecelakaan," imbuhnya.

Lebih lanjut, analisis Rossi menyebutkan bahwa kecelakaan terjadi karena Zarco berencana menahan laju Morbidelli.

Zarco melakukan itu agar Morbidelli tidak mendahuluinya, aksinya pun terbilang sukses ditambah dengan insiden kecelakaan mengerikan.

Baca Juga: Diwarnai Crash Horor, Andrea Dovizioso Juarai MotoGP Austria 2020



Source : Sky Sports Italia
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan