Lihat Anak Asuhnya Sukses di Liga Champions, Arsene Wenger Malah Sedih

Reno Kusdaroji Kamis, 20 Agustus 2020 | 13:30 WIB
Selebrasi Serge Gnabry usai mencetak gol ke gawang Lyon pada laga semifinal Liga Champions di Estadio Jose Alvalade, Rabu (19/8/2020) atau Kamis dini hari WIB. (TWITTER.COM/ULTRA_SURISTIC)

Namun sayangnya, ia tidak dapat memaksimalkan bintang muda timnas Jerman tersebut.

Kini, justru ia menjelma menjadi winger tajam bersama rasasa Liga Jerman.

"Jangan melupakan Gnabry, saya merekrutnya di umur 15 tahun dari Stuttgart dan dia cedera cukup parah," kata Wenger dilansir BolaStylo.com dari Bein Sport.

"Dia pemain yang kreatif, memiliki insting mencetak gol, kaki kanan dan kiri sama-sama kuat, tendangannya kuat, penetrasi dan menggiring bola yang sangat bagus.

Baca Juga: Lebih Suka Xavi, Calon Presiden Barcelona Ini Ancam Ronald Koeman

"Namun sayangnya ia menyempurnakan bakatnya di Jerman (ketika meninggalkan Arsenal).

"Dia ingin pergi dari Arsenal ketika kontraknya habis membuat saya begitu sedih, namun dia anak yang baik dan saya tahu dia akan memiliki karier yang gemilang.

"Dia bisa saja menjadi nomer 9 atau nomer 10 di Arsenal," pungkasnya.

Walaupun sedih, Wenger ikut bahagia bahwa Gnabry dapat bersinar bersama Bayern Muenchen saat ini.

Baca Juga: Lebih Suka Xavi, Calon Presiden Barcelona Ini Ancam Ronald Koeman

 



Source : Bein Sport
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan