BolaStylo.com - Pembalap pengganti Marc Marquez di tim Repsol Honda, Stefan Bradl sesumbar jadikan MotoGP Styria 2020 ajang pembuktian.
Pengganti Marc Marquez, Stefan Bradl untuk kedua kalinya gagal meraih poin pasca gelaran MotoGP Austria 2020 pekan lalu.
Di seri keempat MotoGP 2020 tersebut, Stefan Bradl yang membalap untuk tim Repsol Honda hanya mampu menempati urutan ke-17.
Sementara itu pembalap Repsol Honda lainnya, Alex Marquez juga belum meraih hasil maksimal usai hanya finis di uruta ke-13.
Jelang MotoGP Styria 2020, Bradl sempat mengungkap kendala yang menjadi penyebab dirinya menuai hasil buruk.
Baca Juga: Barcelona Kisruh, Luis Suarez yang Emosi Masuk Radar Manchester United
Dilansir BolaStylo.com dari SpeedWeek, Bradl menilai Repsol Honda kehilangan banyak waktu ketika melakoni sesi latihan MotoGP Austria.
Akibatnya, pengujian yang rencanakan tim pabrikan asal Jepang itu kurang maksimal.
"Pada seri sebelumnya, kam tidak pernah mencapai kecepatan yang diperlukan agar menjadi lebih kompetitif," ucap Bradl seperti dikutip dari Kompas.com.
"Kami kehilangan banyak waktu berharga dalam sesi latihan ketika trek basah atau masih lembab.
Baca Juga: Jika Ingin Lionel Messi Tetap di Barcelona, Hal Ini Diprediksi Terjadi
"Oleh karena itu, kami tidak dapat menguji semua bagian seperti yang dimaksudkan.
"Persiapan kami menjadi terbatas dan sebagai hasilnya, daya saing kami menurun. Itulah yang membuat balapan tak terlalu bagus," imbuhnya.
Meski demikian, Stefan Bradl dan Repsol Honda mengaku sudah melakukan analisis guna meningkatkan performa motor di MotoGP Styria nanti.
Bradl pun optimis dengan analisa yang telah dilakukan dapat menjadi modal untuk membuktikan kualitas dirinya dan Repsol Honda.
Baca Juga: MotoGP Styria 2020 - Morbidelli yang Masih Uring-uringan Soal Zarco
"Kami harus melakukan sesuatu untuk menjadi lebih baik. Kami memiliki waktu untuk menganalisis situasi secara detail," ujar Bradl.
"Saya berharap kami dapat menemukan sesuatu karena kami ingin melakukan yang lebih baik.
"Semua orang tahu bahwa kami dapat menampilkan sesuatu yang lebih baik dan kami ingin membuktikannya di akhir pekan nanti," imbuhnya.
Rangkaian balapan MotoGP Styria 2020 dimulai pada Jumat (21/8/2020) dengan sesi latihan bebas (FP) pertama dan kedua.
Baca Juga: Ditanya Soal Gaji, Valentino Rossi: Jumlahnya Cukup Besar