Bicara Soal Keamanan, Valentino Rossi: Kita Perlu Contoh Formula 1

Rara Ayu Sekar Langit Sabtu, 22 Agustus 2020 | 13:02 WIB
Aksi pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, ketika melakoni sesi latihan bebas MotoGP Styria di Red Bull Ring, Austria, 21 Agustus 2020. (YAMAHA MOTOR RACING SRL)

"Memang penting bagi semua pembalap untuk tampil dengan maksimal tetapi terkadang kita memerlukan peraturan yang jelas dan penilaian yang lebih seragam," ujar Rossi.

Rossi pun mengatakan jika MotoGP perlu mencontoh FA yang mana telah menerapkan peraturan yang ketat.

"Kita perlu mencontoh F1 di mana komisioner mereka lebih ketat," tutur Rossi.

Pembalap berjuluk The Doctor itu yakin itu adalah cara yang efektif untuk menghentikan eskalasi agresivitas yang berbahaya.

"Saya kira ini satu-satunya cara untuk menghentikan eskalasi agresivitas yang akan sangat berbahaya jika dibiarkan," kata Rossi.

Seperti yang kita tahu, Rossi hampir saja menjadi korban insiden yang melibatkan Johann Zarco dengan Franco Morbidelli di MotoGP Austria.

Baca Juga: Kejujuran Valentino Rossi Soal Gajinya Bikin Pembalap Lain Minder



Source : Tuttomotoriweb.com
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan