Andrea Dovizioso Akhirnya Tanggapi Permintaan Espargaro Gabung Aprilia

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 22 Agustus 2020 | 16:56 WIB
Andrea Dovizioso sebut kemenangannya tiidak membuktikan apapun pada tim (Twitter @ducaticorse)

BolaStylo.com - Andrea Dovizioso akhirnya angkat bicara setelah medapat tawaran dari Aleix Espargaro untuk gabung Aprilia musim depan.

Andrea Dovizioso secara resmi telah memutuskan meninggalkan Ducati Corse musim depan.

Keputusan ini diambil Andrea Dovizioso setelah delapan tahun bersama pabrikan Borgo Panigale di ajang balap MotoGP.

Meski tidak disebutkan secara rinci, keputusan Andrea Dovizioso hengkang dari Ducati ditengarai karena masalah gaji.

Baca Juga: Diwarnai Crash Horor, Andrea Dovizioso Juarai MotoGP Austria 2020

Andrea Dovizioso yang berstatus sebagai runner-up pada musim lalu, kabarnya tidak puas dengan gaji yang ditawarkan Ducati.

Di sisi lain Ducati tidak bisa memenuhi permintaan Andrea Dovizioso lantaran kondisi tim yang tidak bagus akibat pandemi Covid-19.

Andrea Dovizioso sendiri mengatakan, bahwa dia bukan berarti akan pensiun setelah bercerai dengan Ducati.

Baca Juga: Jelang MotoGP Styria 2020, Valentino Rossi Keluhkan Suhu Sirkuit Red Bull Ring

Meski begitu, dia juga mengaku belum memiliki rencana akan berlabuh ke tim mana setelah hengkang.



Source : Tuttomotorioweb.com
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan