Starting Grid MotoGP Styria 2020 - Rossi Tenggelam, Pol Espargaro Ukir Sejarah

Eko Isdiyanto Minggu, 23 Agustus 2020 | 17:00 WIB
Aksi pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi pada sesi latihan bebas ketiga MotoGP Republik Ceska yang berlangsung di Sirkuit Brno, Republik Ceska, 8 Agustus 2020. (YAMAHA MOTOR RACING SRL)

 

BolaStylo.com - Pol Espargaro dari tim Red Bull KTM berhasil meraih pole position MotoGP Styria 2020 sekaligus ukir sejarah pribadi.

Pol Espargaro sukses meraih pole position usai mencatatkan waktu terbaik 1 menit 23,580 detik pada sesi kualifikasi MotoGP Styria 2020.

Sesi kualifikasi yang digelar di Sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, Austria, Sabtu (22/8/2020) membawa Pol Espargaro jadi yang tercepat.

Pol Espargaro berada di depan Takaaki Nakagami (LCR Honda) dan Johann Zarco (Reale Avintia Racing) yang menempati posisi kedua dan ketiga.

Hasil buruk justru didapat para pembalap pabrikan, seperti Honda, Yamaha dan Ducati yang tercecer di posisi tengah.

Baca Juga: Juara Liga Champions, Tiket Neymar Lampaui Kejayaan Messi dan Ronaldo

Bahkan nasib sial harus dialami pembalap veteran, Valentino Rossi yang gagal meloloskan diri ke kualifikasi kedua (Q2).

Pembalap Monster Energy Yamaha itu mengalami crash di sesi kualfikasi satu (Q1) dan harus melewatkan kualifikasi kedua.

Rossi menjadi satu dari 12 pembalap yang berjuang di Q1, selama 15 menit para pembalap menunjukkan performa mereka.

Alih-alih terlibat dalam persaingan ketat catatan waktu lap tercepat, Rossi malah mengalami crash di tikungan 9 jelang akhir sesi Q1.

Baca Juga: MotoGP Styria 2020 - Start dari Posisi Ke-14, Begini Komentar Rossi!

Danilo Petrucci dari tim Ducati sukses menjadi yang tercepat, diikuti Johann Zarco (Reale Avintia Racing) dan Brad Binder (Red Bull KTM).

Sesi Q2 yang terdiri dari 10 pembalap dengan catatan waktu tercepat pada hasil gabungan latihan bebas dan 2 pembalap terbaik dari sesi Q1.

Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT), Pol Espargaro (Red Bull KTM), dan Takaaki Nakagami (LCR Honda) saling berebut posisi terdepan.

Nakagami sempat menjadi yang tercepat, sebelum akhirnya dikudeta Espargaro, dua menit jelang berakhirnya sesi Q2.

Baca Juga: Barcelona Kisruh, Neymar Perlahan Keluar dari Bayangan Lionel Messi

Kejutan ditunjukkan Johann Zarco yang berhasil meraih posisi start ketiga.

Zarco mendapatkan posisi start cukup baik setelah mengalami akhir pekan buruk pada balapan MotoGP Austria 2020.

Menariknya lagi, hasil baik itu diraih Zarco dalam kondisi cedera pergelangan tangan kanan, meskipun pada balapan nanti ia terpaksa harus memulai balapan dari pit lane.

Berikut starting grid balapan seri kelima MotoGP 2020, MotoGP Styria 2020.

1. Pol Espargaro (Red Bull KTM), 1'23.5802. Takaaki Nakagami (LCR Honda) +0,022 detik3. Johann Zarco (Avintia Racing) +0,052 detik (Pit Lane)4. Joan Mir (Suzuki Ecstar) +0,098 detik5. Jack Miller (Pramac Ducati) +0,120 detik6. Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) +0,198 detik7. Alex Rins (Suzuki Ecstar) +0,202 detik8. Miguel Oliviera (KTM Tech3) +0,217 detik9. Andrea Dovizioso (Ducati Corse) +0,269 detik10. Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) +0,286 detik11. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) +0,441 detik12. Danilo Petrucci (Ducati Corse) +0,594 detik

13. Iker Lecuona (KTM Tech3)14. Brad Binder (Red Bull KTM)15. Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha)16. Michele Pirro (Pramac Racing)17. Alex Marquez (Repsol Honda)18. Cal Crutchlow (LCR Honda)19. Bradley Smith (Aprilia)20. Aleix Espargaro (Aprilia)21. Stefan Bradl (Repsol Honda)22. Tito Rabat (Avintia Racing)

Baca Juga: Ronaldo Yakin Lionel Messi Tetap Bertahan di Barcelona, Ini Alasannya



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan