Pada akhirnya, pembalap Idemitsu Honda Team Asia itu memang harus puas memulai balapan dari posisi ke-22 pada Minggu (23/8/2020) nanti.
Meski masih di angka 20-an, ini merupakan posisi grid terbaik bagi Andi Gilang selama keikutsertaannya di Moto2 2020.
Baca Juga: Moto2 Styria 2020 - Performa Pembalap Indonesia Bikin Bos Honda Optimistis
Andi Gilang pun pada akhirnya kembali membuktikan konsistensinya untuk menyelesaikan balapan hingga garis finis.
Dia berada di posisi ke-23 sedangkan rekan setimnya, Somkiat Chantra, gagal finis karena terjatuh.
Manajer Honda, Hiroshi Aoyama, mengaku kecewa dengan kegagalan Somkiat Chantra.
Baca Juga: Moto2 Styria 2020 - Performa Membaik, Ini Target Pembalap Indonesia Selanjutnya
Namun, dia masih bersyukur Somkiat Chantra tak mengalami cedera serius usai insiden tersebut.
Hiroshi Aoyama juga mengapresiasi kerja keras para pembalapnya tersebut.
Khusus untuk Andi Gilang, Hiroshi Aoyama menilai rider asal Bulukumba itu semakin kompetitif setiap seri Moto2.
Source | : | Honda Team Asia |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |