Valentino Rossi di Mata Johann Zarco Usai Insiden Horor MotoGP Austria

Eko Isdiyanto Sabtu, 29 Agustus 2020 | 09:00 WIB
Aksi pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi pada sesi latihan bebas ketiga MotoGP Republik Ceska yang berlangsung di Sirkuit Brno, Republik Ceska, 8 Agustus 2020. (YAMAHA MOTOR RACING SRL)

BolaStylo.com - Belum dapat beranjak dari insiden horor di MotoGP Austria 2020, Johann Zarco lontarkan tudingan terhadap Valentino Rossi.

Bak konflik yang tengah memanas, Johann Zarco kembali bersuara soal hasil dari dua seri balap MotoGP 2020 yang digelar di Austria.

Johann Zarco menjadi pembalap yang paling disorot dalam kedua seri balap MotoGP 2020 di Austria, tapi bukan karena prestasi.

Tudingan biang kerok dalam kecelakaan di MotoGP Austria 2020 yang melibatkan Franco Morbidelli tersemat pada diri Johann Zarco.

Insiden kecelakaan horor yang nyaris membuat dua pembalap Monster Energy Yamaha tertimpa motor Zarco dan Morbidelli yang bertabrakan.

Baca Juga: Barcelona Ogah Turuti Permintaan Lionel Messi, Kode Bertahan?

Imbas dari insiden tersebut, Zarco harus mengawali balapan MotoGP Styria 2020 dari pit lane.

Meskipun ia sukses menorehkan waktu terbaik di tempat ketiga pada sesi kualifikasi seri kelima dari rangkaian MotoGP 2020.



Source : BolaSport.com,Corsedimoto.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan