Media Asing Soroti Latihan Perdana Timnas U-19 Indonesia di Kroasia

Aziz Gancar Widyamukti Senin, 31 Agustus 2020 | 15:08 WIB
Sesi latihan timnas U-19 Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat (PSSI)

Media asal Malaysia, Vocketfc, menyoroti kerja keras para pemain timnas U-19 Indonesia.

Mereka nampaknya heran timnas U-19 Indonesia bisa langsung berlatih setelah menempuh perjalanan 17 jam dari Jakarta ke Kroasia.

Baca Juga: Hal Pertama yang Dilakukan Timnas U-19 Indonesia Setiba di Kroasia

"Setibanya di Kroasia, skuat Garuda Muda tidak bersantai ria."

"Tak sampai esok hari, pada sore hari di hari kedatangan, Timnas Indonesia U-19 langsung menggelar latihan perdana," tulis Vocketfc dalam artikelnya.

Timnas U-19 Indonesia memang sudah ditunggu oleh jadwal padat selama 30 hari pemusatan latihan (TC) di Kroasia.

Baca Juga: 2 Penyebab Alumni Timnas U-19 Era Evan Dimas Akan Hilang dari Sepak Bola

Bagus Kaffa cs akan mengikuti turnamen bersama Kroasia, Bulgaria, dan Arab Saudi.

Selain itu, kekuatan skuad timnas U-19 Indonesia juga akan diuji oleh Qatar.

Pemusatan latihan ini merupakan rangkaian dari persiapan timnas U-19 indonesia pada ajang Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan pada 13-31 Oktober.



Source : vocketfc.com
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan