Pemain Timnas U-19 Harus Hargai Pajak Rakyat Indonesia dengan Ini!

Eko Isdiyanto Selasa, 1 September 2020 | 08:00 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, 20 Agustus 2020. (BOLASPORT.COM/RINALDY AZKA ABDILLAH)

Terkait pemusatan latihan di Kroasia, timnas U-19 juga akan mengikuti turnamen melawan beberapa tim negara Eropa.

Shin Tae-yong memprediksi skuat asuhannya akan banyak mengalmi kekalahan jika menilik kondisi fisik pemain saat ini.

Baca Juga: Balasan Johann Zarco Usai Disebut Rossi Pembunuh di MotoGP Austria

Namun demikian, ia percaya para pemain bisa memberikan yang terbaik dan bersungguh-sungguh dalam latihan dan bermain.

Sebab, jika Shin Tae-yong merasa ada pemain yang tidak bersungguh-sungguh, maka ia tak segan untuk mencoret dan memulangkannya.

Bagi pria berusia 51 tahun itu, biaya yang dikeluarkan negara untuk membawa pemain ke Kroasia tidaklah sedikit.

Shin menyebut dana yang digunakan untuk memberangkatkan mereka ke Eropa berasal dari pajak yang dibayar rakyat Indonesia.

Baca Juga: Juara MotoGP Styria 2020 Nikahi Adiknya, Sang Ayah Justru Bangga

Menurutnya, sudah menjadi risiko pemain yang tidak sungguh-sungguh akan dicoret dari skuat asuhannya.

"Tidak menutup kemungkinan pemain dipulangkan jika tidak bisa mengikuti latihan ini dengan baik," ucap Shin Tae-yong kepada Kompas TV.

"Mereka bisa ke Eropa karena pajak rakyat Indonesia, jadi mereka harus punya rasa tanggung jawab. Jika latihan tidak serius maka pasti akan dipulangkan." imbuhnya.



Source : Kompas.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan