Curhat Pemain Klub Eropa soal Latihan Shin Tae-yong di Timnas U-19 Indonesia

Aziz Gancar Widyamukti Kamis, 3 September 2020 | 19:00 WIB
Skuad timnas U-19 Indonesia saat menjalani Pemusatan Latihan (TC) di Kroasia. (Media PSSI)

BolaStylo.com - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, saat ini sedang memimpin jalannya pemusatan latihan atau TC di Kroasia.

Shin Tae-yong dikenal sebagai sosok pelatih disiplin sejak resmi ditunjuk sebagai juru latih timnas Indonesia.

Tingkat disiplin yang tinggi kembali ditunjukkan Shin Tae-yong dalam proses seleksi timnas U-19 Indonesia.

Shin Tae-yong tidak segan mencoret dua pemain timnas U-19 Indonesia sebelum berangkat ke Kroasia karena tindakan indispliner.

Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Alami Peningkatan, Media Malaysia Ikut Heboh

Seperti diketahui, timnas U-19 Indonesia saat ini sedang menjalani pemusatan latihan di Kroasia untuk mempersiapkan diri sebelum tampil di Piala Asia U-19 2020 dan Piala Dunia U-20 2021.

Timnas U-19 Indonesia sendiri sudah mendarat di Kroasia sejak Minggu (20/8/2020).

Setelah tiba di sana, timnas U-19 Indonesia tidak bisa langsung bersantai di tempat mereka menginap.

Sebab, Shin Tae-yong langsung menggelar latihan setelah timnas U-19 Indonesia menempuh perjalanan 17 jam dari Jakarta.

Dipimpin langsung oleh Shin Tae-yong, timnas U-19 Indonesia setiap harinya melakukan tiga kali sesi latihan, dari pagi hingga malam.

Hasilnya, Shin Tae-yong menilai para pemain timnas U-19 Indonesia telah mengalami perkembangan cukup bagus.

Baca Juga: Latihan 3 Kali Sehari, Shin Tae-yong Beberkan Kondisi Timnas U-19 Indonesia

Hal senada juga diungkapkan oleh pemain timnas U-19 Indonesia yang berkarier di klub Serbia FK Radnik Surdulica, Witan Sulaeman.

Witan mengatakan, bahwa para pemain timnas U-19 Indonesia sempat kesulitan saat baru sampai di Kroasia.

Namun, dia memastikan saat ini tidak ada kendala selama TC di Kroasia.

Gelandang FK Radnik Surdulica, Witan Sulaeman, saat mengikuti pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia di Kroasia.

"Kalau adaptasi cuaca, hari pertama kedatangan mungkin memang sangat terasa karena perbedaan waktu Indonesia sama Kroasia," kata Witan, dikutip BolaStylo.com dari lama resmi PSSI.

"Namun tim pelatih sudah memberikan materi untuk penyesuaian waktu bagi para pemain."

"Jadi kita adaptasinya sekarang sudah mulai membaik, dan sekarang sudah kembali seperti biasa lagi," imbuh Witan.

Baca Juga: Media Asing Soroti Latihan Perdana Timnas U-19 Indonesia di Kroasia

Timnas U-19 Indonesia rencananya bakal menjalani TC di Kroasia selama satu bulan.

Bagas Kaffa dkk juga akan mengikuti mini turnamen dan laga uji coba selama di Kroasia.

Skuad Garuda Nusantara bakal menghadapi Kroasia, Arab Saudi, dan Bulgaria pada mini turnamen.

Baca Juga: Pelatih Timnas U-19 Vietnam Ngamuk, Banting Botol Usai Kalah di Laga Uji Coba

Menurut Witan, para pemain timnas U-19 Indonesia sudah untuk menghadapi pertandingan tersebut.

"Kami juga sudah siap melakoni uji coba internasional di sini. yang penting kami terus bekerja keras, disiplin, dan semangat setiap harinya," ujarnya.

Selain mini turnamen, timnas U-19 Indonesia akan menghadapi laga uji coba melawan Qatar, Bosnia dan Herzegovina, serta Dinamo Zargeb.



Source : PSSI
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan