Pemain Liverpool Sepakat Pindah Barcelona, Ini Tanggapan Juergen Klopp

Reno Kusdaroji Minggu, 6 September 2020 | 14:00 WIB
Georginio Wijnaldum merayakan golnya untuk Liverpool ke gawang Cardiff City, 21 April 2019. (TWITTER.COM/LFC)

Diketahui, Gini Wijnaldum menolak tawaran perpanjangan kontrak The Reds karena adanya rumor kedatangan gelandang Bayern Muenchen, Thiago Alcantara ke Anfield.

Dengan berkembangnya kabar kedatangan Alcantara dan kosongnya lini tengah Barca yang ditinggal Rakitic, Wijnaldum pun semakin dekat untuk pergi ke Camp Nou.

Barcelona disebut hanya membutujkan beberapa 'detail kecil untuk diselesaikan dengan Liverpool' guna merampungkan kepindahan Wijnaldum.

Raksasa Catalan diperkirakan akan menawarkan sekitar 15 juta euro dengan kemungkinan penambahan klausul lain-lain yang dapat mencapai total 20 juta euro.

Baca Juga: Belum Gabung Man City, Lionel Messi Sudah Intimidasi Bintang Liverpool

Wijnaldum sendiri beberapa waktu yang lalu dengan santai tidak masalah dan membuka kesempatan jika mendapatkan penawaran langsung dari Barcelona.

Meskipun sejatinya manajer Liverpool, Juergen Klopp sama sekali tidak menyetujui sang gelandang untuk angkat kaki dari Anfield.

Juergen Klopp ingin mempertahankan Wijnaldum untuk tidak meninggalkannya.

Karena bagi Klopp, selama ini hubungan Wijnaldum di Liverpool baik-baik saja tanpa ada masalah yang berarti.

Baca Juga: Dikabarkan Diincar Barcelona, Begini Respon Santai Gelandang Liverpool



Source : sport.es,ibtimes.co.uk
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan