Sampai Kapan Lionel Messi Bertahan? Luis Enrique Punya Jawabannya!

Eko Isdiyanto Minggu, 6 September 2020 | 17:30 WIB
Sergi Roberto, Lionel Messi, Sergio Busquets, dan Gerard Pique memegang ban kapten Barcelona. (TWITTER.COM/SUPPORTLEOMESSI)

Dilansir BolaStyo.com dari Diario Sport, Enrique memang meyanyangkan keputusan Messi untuk pergi, namun ia merasa hal itu tak masalah.

Menurutnya, Barcelona tetap akan bisa memenangi banyak gelar meskipun tanpa Messi di dalamnya.

Baca Juga: Isu Transfer ke Man United Dibesar-besarkan, Jadon Sancho Sentil Media

"Cepat atau lambat, Messi akan berhenti bermain untuk Barcelona," ucap Enrique seperti dikutip dari Kompas.com.

"Sangat disayangkan jika dia pergi. Kita tidak akan lagi melihat permainannya yang luar biasa.

"Namun, klub akan terus memenangi gelar tanpa Messi. Pun dengan Messi, dia akan tetap menjadi pemain luar biasa setelah pergi," imbuhnya.

Messi memutuskan untuk bertahan hingga akhir musim 2020-2021 atau sampai kontraknya berakhir pada Juni 2021.

Baca Juga: Bos Yamaha Sebut Valentino Rossi Sia-siakan Absennya Marquez

Keinginannya untuk pergi dari Barcelona sudah tak dapat ditahan lagi, tapi Messi mengaku akan keluar dari klub dengan cara baik-baik.

"Saya selalu mengutamakan klub ini. Memang banyak kesempatan untuk pergi," ucap Messi.

"Akan tetapi, saya menegaskan bahwa klub ini adalah rumah saya dan cnta saya kepada Barcelona tidak akan berubah.

"Saya akan melakukan yang terbaik dan selalu menginginkan yang terbaik pula untuk klub." imbuhnya.

Baca Juga: Sering Jadi Lalapan, Konsumi Daun Kemangi Ternyata Ampuh Atasi 3 Masalah Tubuh Ini



Source : Kompas.com,Diario Sport
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan