BolaStylo.com - MotoGP Indonesia akhirnya dipastikan masuk ke dalam kalender balapan MotoGP untuk musim 2021.
MotoGP Indonesia rencananya akan digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.
Hal itu diketahui setelah seri MotoGP Indonesia masuk dalam laman resmi MotoGP.
Menurut laman resmi MotoGP, seri MotoGP Indonesia ada berada di urutan ke-15.
Baca Juga: Valentino Rossi Disebut Gagal Manfaatkan Absennya Marc Marquez
Seri MotoGP Indonesia tepat berada di urutan setelah MotoGP Thailand dan sebelum MotoGP Argentina.
Namun, belum diketahui apakah susunan tersebut menjadi urutan yang akan digunakan pada balapan MotoGP 2021.
Kabarnya, MotoGP Indonesia akan digelar pada Oktober musim depan.
Baca Juga: Cedera Marc Marquez Tak Kunjung Pulih, Pakar Curiga Ada yang Ditutupi
Sementara itu, pembangungan Sirkuit Mandalika masih terus berjalan.
Pembangunan Sirkuit Mandalika yang memiliki panjang 4,31 kilometer dan 17 tikungan ini akan selesai pada pertengahan tahun depan.
Dorna Sports selaku promotor MotoGP sudah menandatangani kesepakatan dengan kubu Sirkuit Mandalika untuk menggelar balapan selama 5 tahun ke depan.
Baca Juga: Bukan Posisi Pertama, Petronas Yamaha Cuma Minta Fabio Quartarao Lakukan Ini
Artinya, seri balap MotoGP Indonesia bakal digelar di Sirkuit Mandalika sampai tahun 2026.
Sirkuit Mandalika sendiri saat ini memasuki tahap pengaspalan, tepatnya uji coba lapisan sub-grade.
Dikutip dari BolaSport.com, lapisan sub-grade ialah lapisan perkerasan berbutir alias pondasi sebelum tiga lapisan di atasnya.
Baca Juga: Rindu MotoGP, Marc Marquez akan Kembali Membalap Secepat Mungkin
Uji coba ini bertujuan untuk menentukan parameter dalam pelaksanaan pengerjaan lapisan sub-grade.
Misalnya, besaran kadar air yang dibutuhkan dalam pelaksanaan pemadatan dan jumlah lintasan dari alat berat pemadat yang dibutuhkan.
Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul Sudah Masuk Laman Resmi, Kapan MotoGP Indonesia 2021 Bakal Digelar?
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |