Biang Kerok di Balik Aksi Bar-bar Neymar Cs Pada Laga PSG Vs Marseille

Eko Isdiyanto Senin, 14 September 2020 | 09:04 WIB
Penyerang Paris Saint-Germain, Neymar, berdebat dengan bek Olympique Marseille, Alvaro Gonzalez, dalam laga Liga Prancis di Stadion Parc des Princes, Minggu (13/9/2020). (TWITTER.COM/GLOBOESPORTECOM)

BolaStylo.com - Neymar jadi korban hinaan rasial hingga Angel Di Maria meludahi lawan, aksi bar-bar di laga Paris Saint-Germain Vs Marseille.

Pekan ketiga lanjutan Liga Perancis 2020-2021 diwarnai insiden perkelahian antarpemain Paris Saint-Germain (PSG) dan Marseille.

Aksi brutal para pemain PSG dan Marseille jadi selingan tontonan dalam laga yang digelar di Stadion Stade de France, Minggu (13/9/2020.

Neymar dan Angel Di Maria menjadi dua pemain yang mendapat sorotan tajam dengan aksi yang dilakukan terhadap pemain Marseille.

Mantan bintang Barcelona ini disebut mendapat hinaan rasial, sementara Di Maria tertangkap kamera meludahi pemain lawan.

Baca Juga: Pelatih Putar Otak, Persib Bandung Terdampak Negatif PSBB DKI Jakarta

Insiden yang melibatkan Neymar dan Di Maria ini seluruhnya berhubungan dengan bek Marseille, Alvaro Gonzalez.

Bermula ketika pertandingan memasuki pertengahan babak kedua, Di Maria dan Gonzalez sempat terlibat adu mulut.

Dalam sebuah video yang beredar di media sosial, Di Maria terekam jelas meludahi wajah Gonzalez ketika sedang berlari.

Hal ini tentu memantik perhatian banyak orang, sebab Di Maria dikabarkan baru saja sembuh dari Covid-19.

Baca Juga: Khasiat Menakjubkan Air Rebusan Jahe dan Gula Merah untuk Kesehatan!

Aksi pemain timnas Argentina ini dinilai berpotensi menularkan virus corona melalui air ludahnya.

Insiden melibatkan Alvaro Gonzalez kembali terjadi di menit akhir babak kedua pertandingan, kali ini Neymar jadi sasaran.

Seperti dikutip Kompas.com dari Telefoot, Gonzalez dikabarkan dua kali melontarkan ucapan rasial kepada Neymar.

Ucapan tersebut yaitu 'Tutup mulutmu monyet kotor' dan 'orang hitam sialan'.

Baca Juga: Klasemen MotoGP San Marino 2020 - Jagoan Marquez Kudeta Quartararo!

Puncak aksi bar-bar kedua pemain terjadi kala insiden dorongan yang dilakukan Leandro Paredes terhadap Dario Benedetto.

Tawuran antara pemain PSG dan Marseille pun tak terhindarkan setelahnya, saling dorong dan tendang.

Neymar juga terlihat kembali adu mulut dengan Gonzalez, bintang timnas Brasil itu juga sempat memukul bagian belakang lawannya itu.

Atas insiden itu pula Neymar diganjar kartu merah setelah wasit melihat tayangan ulang dari video assistant referee (VAR).

Baca Juga: Eks Pesepak Bola Belanda Klaim Tahu Informasi Rahasia Soal Transfer Salah ke Barcelona

Ditanyai usai laga, Neymar mengaku melakukan tindakan tersebut karena Alvaro Gonzalez melakukan aksi rasialis terhadap dirinya.

"Saya memukul Alvaro karena dia rasialis. Satu-satunya penyesalan saya adalah tidak berada di depan orang-orang sialan ini," ucap Neymar.

Pertandingan usai dengan skor akhir 1-0 untuk Paris Saint-Germain, dua pemain lain tim tuan rumah juga diganjar kartu merah.

Yakni Layvin Kurzawa dan Leandro Paredes, sementara untuk Marseille, Jordan Amavi dan Dario Benedetto.

Baca Juga: Sering Dibuang, Air Rebusan Beras Ternyata Bisa Cegah Penyakit Mematikan!



Source : Kompas.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan