BolaStylo.com - Persib Bandung dihantam masalah serius menjelang dimulainya kembali kompetisi Liga 1 2020.
Persib Bandung akan mengawali kiprahnya dalam lanjutan Liga 1 2020 dengan tantangan berat.
Sebab, Persib Bandung akan langsung berhadapan dengan lawan tangguh, yakni Madura United.
Laga Persib Bandung vs Madura United akan berlangsung di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, pada 4 Oktober 2020.
Baca Juga: Pelatih Putar Otak, Persib Bandung Terdampak Negatif PSBB DKI Jakarta
Persib Bandung masih memiliki waktu sekitar 3 minggu untuk mempersiapkan diri sebelum tampil dalam lanjutan Liga 1 2020.
Sejauh ini, pelatih Robert Rene Alberts mengaku puas dengan performa Supardi Nasir dkk.
Namun, Robert Rene Alberts juga memiliki kabar buruk untuk para fans Persib Bandung.
Baca Juga: Real Madrid Muak, Gareth Bale Dihapus dari Skuad Zinedine Zidane
Persiapan Persib Bandung untuk tampil pada Liga 1 2020 terganggu dengan badai cedera.