Setelah Bale & Reguilon, Mourinho Siap Curi 1 Bintang Real Madrid Lagi

Reno Kusdaroji Minggu, 20 September 2020 | 15:00 WIB
Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho. (TWITTER.COM/AUTENTICALTK)

Luka Jovic merupakan salah satu pemain yang didatangkan Zidane dari Eintracht Frankfurt ke Real Madrid pada musim panas 2019 dengan mahar 54 juta poundsterling.

Diboyong dengan mahar mahal, Luka Jovic justru kesulitan berkembang di Los Blancos karena kalah saing dengan Karim Benzema yang lebih sering dimainkan Zidane.

Pada musim perdananya di Real Madrid, Jovic hanya mampu mencetak 2 gol dan 2 assist saja dari total 27 pertandingan.

Baca Juga: Pulang ke Liga Inggris, Gareth Bale Nampak Bahagia Lewat Aksi Barunya

Penyerang Real Madrid asal Serbia, Luka Jovic, mengalami cedera patah kaki, dan akan melewatkan sesi latihan perdana Los Blancos pasca penangguhan kompetisi.

Meski dicap sebagai bintang gagal di Real Madrid, pemain timnas Serbia itu masih dianggap memiliki potensi bagus oleh Jose Mourinho.

Oleh karena itu, Mourinho membuka kesempatan untuk mendatangkan Luka Jovic ke Tottenham Hotspur sebagai pemain pinjaman seperti Gareth Bale.

Opsi tersebut dinilai menjadi yang paling masuk akal untuk merekrut Jovic saat ini.

Baca Juga: Bos UFC Sebut Conor McGregor Terlalu Banyak Omong Sampai Rugi Sendiri

Mengingat, Real Madrid masih tidak rela melepas Jovic dengan harga cukup murah karena tidak ingin merugi.

Jovic diharapkan mampu menghidupkan persaingan lini depan Spurs menjadi lebih ganas lagi dalam hal menjebol gawang lawan bersama Harry Kane dan Son Hyung-min.

Selain Tottenham Hotspur, tiga tim medioker Liga Inggris, Leicester City, Newcastle United, dan West Ham United juga ingin merekrut Luka Jovic dari Real Madrid.

Baca Juga: Manchester United Keok Lawan Crystal Palace, Solskjaer Ngeles Begini



Source : Marca.com,football.london.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan