Hasil Moto2 Emilia Romagna 2020 - Pembalap Indonesia Asapi Eks Murid Rossi

Eko Isdiyanto Minggu, 20 September 2020 | 18:58 WIB
Pembalap Moto2 asal Indonesia, Andi Gilang saat tampil pada seri Moto2 Andalusia 2020 (Global Honda)

BolaStylo.com - Moto2 Emilia Romagna 2020 selesai digelar, Enea Bastianini dari tim Italtrans Racing berhasil memenangi balapan.

Enea Bastianini berhasil menjadi yang tercepat pada balapan Moto2 Emilia Romagna 2020 yang digelar Minggu (20/9/2020).

Balapan yang berlangsung di Sirkuit Misano, Italia itu sempat diwarnai insiden red flag karena cuaca yang bergonta-ganti.

Meski begitu, cuaca yang labil tidak membuat Enea Bastianini sukses mengalahkan rival-rivalnya memenangi seri tersebut.

Di belakang Bastianini terdapat Marco Bezzecchi (Sky Racing VR46) yang bertengger di posisi kedua.

Baca Juga: Solskjaer Lupa Pelajaran Penting dari Sir Alex Ferguson di Man United!

Sam Lowes dari tim Marc VDS berhasil mengamankan posisi ketiga Moto2 Emilia Romagna 2020.

Sementara itu, pembalap Indonesia sukses menuntaskan balapan dan mengamankan posisi ke-24.

Jalannya Balapan

Moto2 Emilia Romagna 2020 dimulai dengan aksi mengejutkan Xavi Vierge yang merebut posisi pole sitter milik Luca Marini.

Saling balap pun terjadi antara Vierge, Enea Bastianini dan Luca Marini di awal balapan.

Baca Juga: VIDEO - Penerus Khabib TKO Lawan Lewat 1 Pukulan hanya dalam 17 Detik!



Source : bolastylo.bolasport.com,BolaSport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan