Sancho Sulit Direkrut, Winger Muda Barca Jadi Alternatif Man United

Reno Kusdaroji Rabu, 23 September 2020 | 14:30 WIB
Jadon Sancho, memperlihatkan kaus dalam yang bertuliskan (TWITTER @SANCHOOO10)

BolaStylo.com - Manchester United diprediksi mulai merubah haluan untuk merekrut bintang muda Barcelona sebagai alternatif wonderkid Borussia Dortmund, Jadon Sancho.

Jadon Sancho merupakan target transfer teratas yang ingin direkrut manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.

Namun hingga bursa transfer tersisa 12 hari lagi, belum ada kejelasan bahwa Manchester United bisa membawa Jadon Sancho dari Borussia Dortmund ke Old Trafford.

Mengingat, Dortmund bersikeras tidak akan melepas bintang mudanya tersebut jika klausul pelepasan senilai 108 juta poundsterling tidak dipenuhi Man United.

Oleh karena itu, pihak Ole Gunnar Solskjaer diprediksi pengamat sepak bola pawakan dari The Athletic, David Ornstein telah memiliki alternatif lain dari Sancho.

Prediksi David Ornstein tak lepas dari kebutuhan Solskjaer untuk merekrut seorang winger kanan sebelum jendela transfer berakhir.

Dari beberapa alternatif transfer Jadon Sancho, salah satu yang cukup menjanjikan ialah bintang muda Barcelona, Ousmane Dembele.

Baca Juga: Lampard Beri Kabar Baik untuk Fans Chelsea Jelang Lawan Barnsley

Seperti yang diketahui, Ousmane Dembele memang memiliki sedikit kemiripan dengan Jadon Sancho di mana keduanya sama-sama bersinar di Borussia Dortmund.

Namun, kini Dembele kariernya cukup meredup di Barcelona karena serangkaian cedera yang terpaksa harus dirasakannya.

Bintang muda asal Prancis itu menjadi salah satu alternatif terbaik jika Man United telah putus asa untuk merekrut Sancho dari Dortmund.

Mengingat, Barcelona disebut akan meminjamkan sang pemain demi memberikan menit bermain lebih kepada bintang muda mereka yang baru, Ansu Fati.

Baca Juga: Sosok Pemain Siluman yang Bikin AS Roma Dihukum Kalah 0-3 dari Verona

Striker Barcelona, Ousmane Dembele, direncanakan untuk didepak dari Camp Nou pada musim panas mendatang.

"Kami tahu situasi saat ini (Man United merekrut Sancho) berada di jalan buntu," kata Ornstein.

"Meskipun Sancho disebut telah menyetujui persyaratan pribadi dengan Man United, masih belum ada kemajuan dari negosiasi kedua klub.

"United tentu akan mencoba hingga menit terakhir jendeka transfer untuk merekrutnya.

"Tapi menurut saya Dortmund tidak sependapat dengan pandangan itu dan bersikeras Sancho tidak akan pergi.

Baca Juga: Batal Gabung Juventus, Nasib Luis Suarez Kini Justru Terkatung-katung

"Kecuali, jika mereka menjatuhkan penilaian mereka atau Man United memenuhi nominal dalam kesepakatan yang sayangnya itu tidak akan terjadi.

"Man United akan berharap sesuatu dapat berbah di Sancho, jika tidak saya pikir mereka akan berakhir dengan salah satu tarhet alternatif seperti Ousmane Dembele.

"Meskipun dalam hal ini hanya terjadi peminjaman saja, karena dia memiliki klausul pelepasan yang sangat tinggi saat ini," pungkasnya.

Selain Ousmane Dembele, Ornstein juga memprediksi Man United akan mempertimbangkan untuk merekrut beberapa pemain seperti Douglas Costa, dan Ivan Perisic dengan status peminjaman juga jika perekrutan Sancho buntu.

 



Source : express.co.uk,thetelegraph.co.uk
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan