Ketimbang Marc Marquez, MotoGP Masih Lebih Membutuhkan Valentino Rossi

Reno Kusdaroji Jumat, 25 September 2020 | 16:30 WIB
Valentino Rossi dan Marc Marques diprediksi akan memiliki nasib yang sama di sesi kualifikasi GP Jep (TWITTER.COM/MOTOGP)

BolaStylo.com - Kompetisi MotoGP dianggap lebih membutuhkan sosok rider Yamaha Monster Energy, Valentino Rossi ketimbang sang juara dunia saat ini, Marc Marquez.

Pembalap Yamaha Monster Energy, Valentino Rossi merupakan sosok yang begitu melekat dengan ajang balap MotoGP.

Memang benar kini telah ada sosok juara dunia baru yang mendominasi seperti rider Repsol Honda, Marc Marquez, namun sosok Valentino Rossi tetap saja tak tergantikan.

Mengingat, Rossi telah dua dekade lebih berkendara di ajang balap MotoGP (Grand Prix) dan menjadi juara dunia sebanyak 7 kali, sekali lebih banyak dari Marquez yang baru mulai pada tahun 2013.

Seperti yang diketahui, Rossi telah menyelesaikan kontrak satu tahun dengan tim satelit Petronas Yamaha SRT.

Tentu saja kabar tersebut menjadi sorakan besar bagi penggemar balap motor di seluruh dunia karena setidaknya masih ada satu tahun lagi musim MotoGP dengan Rossi.

Namun sejatinya, mengapa ajang balap MotoGP seakan lebih membutuhkan Valentino Rossi daripada rider berjuluk The Docter itu membutuhkannya.

Baca Juga: Curhat Marc Marquez Usai Muncul di MotoGP Catalunya 2020 : Rasanya Senang Kembali ...



Source : the-race.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan